Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liverpool seperti Kena Teluh, Juergen Klopp Bersyukur Masih Bisa Dapat Hasil Seri

By Lariza Oky Adisty - Selasa, 16 Agustus 2022 | 06:20 WIB
Winger Liverpool, Luis Diaz, merayakan gol ke gawang Crystal Palace dalam laga Liga Inggris di Stadion Anfield, Senin (15/8/2022).
PAUL ELLIS/AFP
Winger Liverpool, Luis Diaz, merayakan gol ke gawang Crystal Palace dalam laga Liga Inggris di Stadion Anfield, Senin (15/8/2022).

BOLASPORT.COM - Banjir cedera yang menerpa timnya membuat pelatih Liverpool, Juergen Klopp, bersyukur skuadnya masih bisa menghindari kekalahan saat berjumpa Crystal Palace

Liverpool menjamu Crystal Palace pada pekan kedua Liga Inggris musim 2022-2023 di Stadion Anfield, Senin (15/8/2022) waktu setempat atau Selasa dini hari WIB. 

Meski lebih rajin menciptakan peluang pada babak pertama, The Reds kebobolan pada menit ke-32 oleh gol Wilfried Zaha. 

Luis Diaz yang membawa tuan rumah menyamakan keadaan pada menit ke-61. 

Hasil imbang melawan Crystal Palace menandai kedua kalinya Liverpool hanya bermain seri setelah ditahan 2-2 oleh Fulham pada pekan perdana Liga Inggris di Stadion Craven Cottage, Sabtu (6/8/2022). 

Juergen Klopp memilih mensyukuri timnya bisa membalas ketertinggalan ketimbang menyesali kegagalan Mohamed Salah dkk menang. 

Klopp mengacu ke krisis yang melanda timnya akibat cedera pemain yang ia umpamakan seperti terkena teluh atau kutukan. 

“Segalanya tidak berpihak kepada kami pekan lalu, seperti ada tukang sihir di gedung dengan banyaknya cedera pemain,” kata Klopp, dikutip BolaSport.com dari BBC. 

Ucapan Klopp beralasan, mengingat barisan pemain Liverpool yang absen karena cedera. 

Thiago Alcantara, Robert Firmino, dan Joel Matip sama-sama absen pada pertandingan melawan Palace.

Thiago mengalami cedera hamstring, Joel Matip mengalami masalah pada otot, dan Firmino tidak bermain karena dianggap belum fit. 


Editor : Septian Tambunan
Sumber : BBC.com
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
24
57
2
Arsenal
25
53
3
Nottm Forest
25
47
4
Man City
25
44
5
Bournemouth
25
43
6
Chelsea
25
43
7
Newcastle
25
41
8
Fulham
25
39
9
Aston Villa
25
38
10
Brighton
25
37
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Real Madrid
24
51
2
Atlético Madrid
24
50
3
Barcelona
23
48
4
Athletic Club
23
44
5
Villarreal
24
41
6
Rayo Vallecano
23
35
7
Osasuna
24
32
8
Real Sociedad
23
31
9
Girona
24
31
10
Mallorca
23
31
Klub
D
P
1
Napoli
25
56
2
Inter
24
54
3
Atalanta
25
51
4
Lazio
25
46
5
Juventus
24
43
6
Fiorentina
24
42
7
Milan
24
41
8
Bologna
24
41
9
Roma
24
34
10
Udinese
24
30
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X