Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kabar Baik dan Buruk Persebaya Jelang Tantang Borneo FC, Pemain Andalan Shin Tae-yong is Back

By Wila Wildayanti - Rabu, 17 Agustus 2022 | 16:15 WIB
Pemain Persebaya Surabaya, Andre Oktaviansyah (kiri), Riswan Lauhin (tengah), dan Alta Ballah (kanan) berfoto sebelum berangkat menuju bandara untuk bertolak ke Samarinda.
Persebaya
Pemain Persebaya Surabaya, Andre Oktaviansyah (kiri), Riswan Lauhin (tengah), dan Alta Ballah (kanan) berfoto sebelum berangkat menuju bandara untuk bertolak ke Samarinda.

BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya memberi kabar baik dan buruk jelang laga pekan kelima Liga 1 2022-2023 melawan Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda, Jumat (19/8/2022).

Dalam laga ini Persebaya Surabaya memastikan memboyong sebanyak 22 pemain ke Samarinda.

Persebaya Surbaya telah bertolak menuju Samarinda pagi ini Rabu (17/8/2022) untuk meladeni tim tuan rumah Borneo FC nantinya.

Jelang menghadapi laga melawan Borneo FC ini, kabar baik dan buruk dari tim berjulukan Bajul Ijo ini datang bersamaan.

Baca Juga: Persebaya Surabaya Surati PSSI karena Kontroversi Wasit, Minta Hasil Evaluasi Diumumkan Terbuka

Tim asal Kota Pahlawan ini bisa merasa lega karena pemain andalan Shin Tae-yong baik di timnas U-19 Indonesia hingga timnas senior dipastikan kembali.

Pemain andalan Shin Tae-yong yakni Marselino Ferdinan.

Pemain berusia 17 tahun itu dipastikan telah sembuh dari cedera hamstring yang didapatnya saat memperkuat timnas U-19 Indonesia beberapa waktu lalu.

Akibat dari cedera yang dialaminya itu, Marselino Ferdinan memang harus absen membela Persebaya Surabaya dalam musim awal Liga 1.

Gelandang muda milih Persebaya itu selama ini fokus pemulihan dari cedera.

Setelah selama ini fokus pada pemulihan, akhirnya pemain andalan Shin Tae-yong di timnas itu bisa kembali memperkuat Bajul Ijo.

Marselino masuk dalam 22 pemain yang turut dibawa Persebaya menuju Samarinda.

Pelatih Persebaya, Aji Santoso mengatakan bahwa kondisi Marselino telah membaik dan siap kembali membela tim.

Oleh karena itu, Marsel pun masuk dalam daftar rombongan yang akan meladeni permainana Borneo FC.

Marselino Ferdinan berangkat (ke Samarinda),” ujar Aji Santoso sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub, Rabu (17/8/2022).

“Kondisinya sudah sangat baik,” ucapnya.

Gelandang andalan timnas U-19 Indonesia, Marselino Ferdinan (kanan), sedang menguasai bola ketika bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 4 Juli 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Gelandang andalan timnas U-19 Indonesia, Marselino Ferdinan (kanan), sedang menguasai bola ketika bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 4 Juli 2022.

Baca Juga: Tiga Big Match Pekan Ke-4 Liga 1 2022-2023 yang Wajib Ditonton, Ada Debut Pelatih Baru Persib

Namun, saat kabar baik datang bahwa dipastikan Marselino kembali bisa berjuang bersama tim di lapangan hijau.

Kabar buruk pun menghampiri tim kebanggaan Bonek tersebut.

Kabar buruk ini disampaikan oleh mantan pelatih Persela Lamongan yakni Aji Santoso.

Aji memastikan bahwa gelandang asing Persebaya tidak bisa ikut membela tim.

Saat gelandang muda dipastikan kembali, tetapi kabar buruk datang yakni memastikan bahwa gelandang asing mereka tak bisa turun.

AJi mengatakan Higor Vidal tak bisa bergabung dengan tim dalam laga away kali ini.

Menurutnya kondisi Hogor Vidal saat ini sedang tidak dalam keadaan bagus.

Vidal mengalami gangguan di paha sejak laga pekan ketiha melawan Bhayangkara FC.

Akan tetapi, dirinya terus memaksakan diri untuk tampil di dua laga terakhir.

Baca Juga: Satu Gol Dianulir, Pelatih Persebaya Surabaya Pertanyakan Keputusan Wasit

Keputusan itu membuat rrasa sakitnya semakin parah, oleh karena itu saat ini tim dokter menyarankan Vidal untuk menjalani proses pemulihan.

Dengan begitu, dipastikan Vidal absen membela tim dan ditinggal di Surabaya.

“Vidal tidak kami bawa, kondisinya tidak fit,” kata Aji Santoso.

“Kalau dipaksakan nanti malah berbahaya,” tuturnya.

Dengan hilangnya gelandang asing, Aji tak begitu khawatir karena pemain andalan lainnya telah kembali yakni Marselino.

Berikut daftar 22 Pemain Persebaya yang di Bawa ke Samarinda:

  1. Satria tama
  2. Andhika Ramadhani 
  3. Koko Ari 
  4. Arizky Wahyu 
  5. Leo Lelis 
  6. Rizky Ridho 
  7. Riswan Lauhin 
  8. Dandi Maulana 
  9. Arief Catur
  10. Alta Ballah 
  11. Alwi Slamat 
  12. Andre Oktaviansyah 
  13. Risky Dwiyan 
  14. Muhammad Hidayat
  15. Marselino Ferdinan 
  16. Michael Rumere
  17. Brayen Pondaag 
  18. Ahmad Nufiandani 
  19. Supriadi
  20. Januar Eka
  21. Silvio Junior
  22. Sho Yamamoto
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Persebaya.id
REKOMENDASI HARI INI

Striker Vietnam: Timnas Indonesia Kandidat Juara ASEAN Cup 2024 tetapi...

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X