BOLASPORT.COM - Gelandang Liverpool, Naby Keita, tidak senang dengan situasi kontraknya saat ini dan berpotensi pergi secara gratis pada 2023 mendatang.
Masa depan Naby Keita bersama Liverpool menjadi penuh ketidakjelasan. Pembicaraan kontrak baru antara Liverpool dan Naby Keita kini ditangguhkan.
Memasuki musim terakhirnya bersama Liverpool, Naby Keita masih belum bisa menjadi langganan starter di bawah asuhan Juergen Klopp.
Naby Keita lebih sering berkutat dengan cedera dan pemulihannya dibanding bermain secara reguler.
Pemain berusia 27 tahun ini sejatinya adalah salah satu gelandang terbaik Bundesliga ketika masih membela RB Leipzig.
Liverpool membelinya dengan harga yang cukup mahal pada 2018 lalu senilai 52,75 juta pounds atau setara Rp942 miliar.
Dalam empat musim terakhir, Keita hanya mencatatkan 117 pertandingan di seluruh kompetisi bersama Liverpool.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Man United Incar Casemiro, Real Madrid Pasang Harga Tinggi
Dengan riwayat cedera yang cukup mengkhawatirkan, Liverpool akan berpikir ulang untuk memperpanjang kontraknya.
Dilansir BolaSport.com dari Liverpool Echo, jurnalis asal Jerman, Florian Plettenburg melaporkan bahwa pembicaraan kontrak baru Keita dengan Liverpool terkendala.
"Dia tidak senang dengan situasinya saat ini di Liverpool," kata Plettenburg.
"Ada pembicaraan tentang perpanjangan kontrak tetapi mereka telah berhenti sekarang."
"Kepergiannya dimungkinkan terlepas dari Thiago dan Oxlade-Chamberlain. Tapi tahap awal. Pembicaraan akan berlangsung," ujar Pletteburg.
Saat ini Keita sedang dalam proses pemulihan untuk sembuh dari cedera lutut yang dialaminya.
Namun, ketidakbetahan Keita ini bisa menjadi bumerang bagi Liverpool meski masih ingin mempertahankannya.
Baca Juga: Man United Vs Liverpool - Performa Bapuk, Harry Maguire bakal Tak Dimainkan oleh Erik ten Hag
Pasalnya, Liverpool saat ini memiliki pemain yang rentan cedera di posisi gelandang dan juga berusia tua.
Sebut saja pemain tengah yang langganan cedera adalah Alex Oxlade-Chamberlain dan Thiago Alcantara.
Naby Keita is reportedly unhappy at Liverpool according to Sky Germany. His contract is up at the end of the season.
Thoughts? pic.twitter.com/dOjBKHueRE
— The Anfield Wrap (@TheAnfieldWrap) August 17, 2022
Jordan Henderson dan James Milner juga sudah berusia di atas 30 tahun sehingga dari segi performa tidak bisa dijadikan andalan secara terus menerus ketika pemain lain cedera.
Beruntungnya, adanya bintang muda seperti Harvey Elliot, Fabio Carvalho, dan Curtis Jones (kini cedera) mampu memberi napas sedikit laga.
Ini akan menjadi pekerjaan rumah yang besar bagi Liverpool ketika badai cedera melanda seperti musim 2020-2021 lalu.
Pada musim tersebut, Liverpool mengalami krisis bek akibat tiga pemain utama mereka cedera berkepanjangan.
Liverpool akhirnya membuat solusi dengan merekrut Ibrahima Konate musim lalu sebagai tambahan amunisi.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Liverpoolecho.co.uk |
Komentar