BOLASPORT.COM - PSS Sleman dipastikan tidak akan turun dengan kekuatan terbaiknya saat berjumpa dengan Persib Bandung pada laga pekan kelima Liga 1 2022/2023, Jumat (19/8/2022).
Jelang laga ini, kedua tim sama-sama baru meraih kemenangan.
Namun, tekan akan didapatkan kedua tim karena mereka harus bisa menjaga tren positif ini setelah deretan hasil minor pada awal kompetisi.
Baca Juga: Liga 2 Belum Dapat Sponsor, PT LIB Pastikan Kompetisi Tetap Bergulir Sesuai Rencana
Jelang laga ini, pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro, menjelaskan jika anak asuhnya dalam kondisi siap.
Mereka akan berjuang untuk memburu kemenangan kedua pada Liga 1 musim ini.
"Kita punya waktu yang cukup, recovery yang cukup ."
"Saya pikir kondisi pemain cukup baik," kata Seto Nurdiantoro pada sesi jumpa pers jelang laga melawan Persib.
Baca Juga: Anak Didik Shin Tae-yong Berhasrat Bantu Persis Solo Raih 3 Poin Perdana di Liga 1
Menghadapi Persib Bandung, beberapa pemain Super Elja dipastikan absen karena cedera.
Bahkan ada ada sekitar enam pemain yang masih menjalani pemulihan.
Dua pemain kunci yakni Dave Mustaine dan Todd Ferre juga mengalami cedera.
"Tapi ada beberapa pemain yang cedera ada sekitar tujuh pemain, Nur Diansyah, Purwaka Yudi, Saddam Gaffar, Rifky Suryawan, Riki Dwi, dan Dedi Gusmawan."
"Ini mengurangi kekuatan, tapi apapun itu pemain yang siap akan kita mainkan."
"Mungkin ada beberapa juga yang tidak dalam kondisi baik tapi bergabung dalam latihan seperti Dave dan Todd," ujarnya.
Baca Juga: Hadapi Tekanan Suporter PSS Sleman, Persib Bandung Makin Terpacu Raih Kemenangan
Terkait lawan, Seto menyadari jika laga melawan Persib Bandung akan berat.
Apalagi, Persib pada Liga 1 musim lalu bersaing dalam tangga perebutan juara.
Namun, dia optimis Ze Valente dkk bisa meraih hasil maksimal karena mereka bermain di kandang dan baru saja meraih kemenangan.
"Persib tim yang tangguh, tim yang dengan materi pemain yang berkualitas."
"Pemain yang merata dan mumpuni apalagi target mereka juara."
"Saya pikir pertandingan besok akan berat, tapi harapannya dengan kemenangan kemarin mental pemain bisa naik dan punya motivasi yang lebih," ujarnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar