BOLASPORT.COM - Konsistensi Persib Bandung diuji saat menghadapi PSS Sleman dalam lanjutan Liga 1 2022/2023.
Laga Persib melawan PSS akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (19/8/2022) pukul 20.30 WIB.
Maung Bandung bertolak ke markas PSS Sleman dengan bekal cukup positif.
Mereka baru saja menaklukkan PSIS Semarang 2-1 pekan lalu.
Hasil itu sekaligus menjadi titik bangkit Marc Klok dkk setelah tiga laga tanpa kemenangan.
Baca Juga: Hadapi Tekanan Suporter PSS Sleman, Persib Bandung Makin Terpacu Raih Kemenangan
Persib yang kini belum memiliki pelatih kepala berambisi menjaga tren positif tersebut.
Raihan poin di kandang PSS jadi target utama bagi tim asuhan caretaker Budiman.
Hal itu disampaikan oleh kapten Persib Bandung, Achmad Jufriyanto
"Kami bertekad membawa pulang tiga poin, karena tren kita sedang positif kita pertahankan dan kita tingkatkan untuk pertandingan berikutnya," ucap Jupe, sapaan arkabnya.
Jupe menyebut bahwa ia dan rekan-rekannya sangat tertantang untuk membawa pulang hasil terbaik.
Dia memastikan para pemain akan berjuang keras demi mendongrak posisi Persib di klasemen.
"Sebagai pemain kami dalam kondisi yang bagus setelah pertandingan melawan PSIS Semarang," ucap Jupe.
"Selalu menjadi motivasi bagi pemain, kami pulang away mendapat poin, home harus tiga poin.
Baca Juga: PT LIB Gelar Manager Meeting Liga 2 Besok, Ini yang Bakal Dibahas
"Kami mencoba membiasakan dalam diri agar bisa mendapatkan hasil yang maksimal."
"Dengan cara, kami harus memberikan kerja keras maksimal, hasilnya kita serahkan yang di atas," kata Jupe.
Dalam lawatannya ke Sleman, Persib Bandung belum bisa tampil dengan kekuatan penuh.
Dari daftar 22 pemain yang dibawa, tidaka ada nama Henhen Herdiana, Victor Igbonefo hingga Beckham Putra Nugraha.
Ketiganya masih fokus menjalani pemulihan cederanya masing-masing.
Begitu pula dengan Teja Paku Alam, Frets Listanto Butuan, Ferdiansyah, Arsan Makarim, dan Ridwan Ansori.
View this post on Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar