Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bagus Kahfi Gabung Asteras Tripolis, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Dulu Direkrut Klub Yunani Panathinaikos

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Selasa, 23 Agustus 2022 | 13:15 WIB
Ada satu pemain Indonesia yang tercatat sudah lebih dulu direkrut klub asal Yunani, Panathinaikos, sebelum Bagus Kahfi akhirnya menyusul dengan bergabung ke Asteras Tripolis.
ASTERASTRIPOLIS.GR
Ada satu pemain Indonesia yang tercatat sudah lebih dulu direkrut klub asal Yunani, Panathinaikos, sebelum Bagus Kahfi akhirnya menyusul dengan bergabung ke Asteras Tripolis.

BOLASPORT.COM - Ada satu pemain Indonesia yang tercatat sudah lebih dulu direkrut klub asal Yunani, Panathinaikos, sebelum Bagus Kahfi akhirnya menyusul dengan bergabung ke Asteras Tripolis.

Bagus Kahfi baru saja merapat ke klub Asteras Tripolis, yang merupakan salah satu tim peserta Liga Yunani 2022-2023.

Asteras Tripolis telah mengumumkan Bagus Kahfi sebagai pemain anyar melalui website resmi klub pada Senin, 22 Agustus 2022.

Bersama Asteras Tripolis, Bagus Kahfi menandatangani kontrak jangka pendek berdurasi satu tahun.

Artinya, striker yang membawa timnas U-16 Indonesia juara Piala AFF 2018 itu akan menetap di Asteras Tripolis hingga tahun 2023.

Bagus Kahfi memutuskan untuk menggunakan nomor punggung 88 selama berseragam Asteras Tripolis.

Berbekal pengalaman di klub sebelumnya di Liga Belanda bersama Jong FC Utrecht, menarik dinanti kiprah Bagus Kahfi bareng Asteras Tripolis.

Namun, faktanya Bagus Kahfi bukanlah pemain Indonesia pertama yang mencoba peruntungan bersama klub Yunani.

Sosok Cyrus Margono adalah pemain Indonesia yang lebih dulu bergabung dengan klub Yunani sebelum Bagus Kahfi.

Baca Juga: Jordi Amat Ukir Rekor Buruk Usai Debutnya bareng Johor Darul Takzim Berakhir Tragis

Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, Cyrus Margono telah resmi berkarier di Yunani bersama Panathinaikos sejak Agustus 2021.

Akan tetapi, Cyrus Margono hanya bergabung dengan Panathinaikos B alias tim muda Panathinaikos.

Cyrus Margono direkrut Panathinaikos B dari tim sepak bola Universitas Kentucky, UK Wildcats.

Kiper berpostur 190cm itu mendapatkan kontrak tiga tahun dari Panathinaikos B, yakni hingga Juni 2024.

Cyrus Margono sejatinya bukanlah Warga Negara Indonesia (WNI) asli.

Dia merupakan pemain yang memiliki darah Indonesia dari ayahnya.

Ayah Cyrus Margono bernama Johan berasal dari Indonesia, sedangkan Ibunya, Sepeedeh, dari Iran.

Cyrus Margono saat ini masih memegang paspor Amerika Serikat.

Namun, Cyrus Margono telah serius menyatakan minat untuk menjadi Warga Negara Indonesia.

Baca Juga: Sabda Fabrizio Romano: Inter Milan Tak Jual Senior Egy Maulana Vikri, PSG Gigit Jari

"Saya memilih Indonesia karena ayah saya dari Indonesia dan dia besar di sana," kata Cyrus dalam video yang diunggah di YouTube KR TV.

"Saya suka orang-orangnya, budaya, dan makanan Indonesia, semuanya tentang Indonesia."

"Ibu saya dari Iran, ayah saya dari Indonesia dan saya besar di Amerika."

"Bagi saya Indonesia adalah rumah kedua saya. Saya sering ke sana saat liburan."

"Kakak saya juga tumbuh besar di Indonesia," ujarnya.

Keseriusannya Cyrus pun juga telah dibuktikan dengan mengunjungi Kedutaan Besar RI untuk Yunani di Athena pada Februari silam.

Dubes RI untuk Yunani, Bebeb Djundjunan, lantas mendatangi kantor PSSI di Jakarta guna meneruskan pesan dari Cyrus.

"Pemain ini berkeinginan menjadi WNI," ujar Bebep kepada ketum PSSI Mochamad Iriawan (2/3/2022).

"Umurnya masih 20 tahun dan kini bermain di klub Panathinaikos B, posisinya adalah kiper," ujarnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Transfermarkt.com
REKOMENDASI HARI INI

Carlos Pena Ungkap Faktor Persija Bisa Kalah dari Persebaya

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X