Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Drawing Liga Champions 2022-2023: Manchester City dan Liverpool Bisa Masuk Grup Neraka

By Ivan Rahardianto - Rabu, 24 Agustus 2022 | 23:45 WIB
Dua tim Liga Inggris, Manchester City dan Liverpool bisa masuk grup neraka di Liga Champions 2022-2023.
OZAN KOSE/AFP
Dua tim Liga Inggris, Manchester City dan Liverpool bisa masuk grup neraka di Liga Champions 2022-2023.

BOLASPORT.COM - Dua tim Liga Inggris, Manchester City dan Liverpool, bisa masuk grup neraka di Liga Champions 2022-2023.

Drawing Liga Champions 2022-2023 akan digelar di Istanbul pada Kamis (25/8/2022) pukul 23.00 WIB.

Sebanyak 29 klub sudah memastikan satu tempat di Liga Champios 2022-2023.

Sementara itu, tiga jatah sisanya masih diperebutkan oleh enam tim yang berjuang lewat babak play-off leg kedua.

Nantinya, jika tiga tim terakhir sudah lolos dan bergabaung dengan 29 tim lainnya, maka pengundian bisa dilaksanakan.

Dalam pengundian yang akan dijalankan besok, ada 4 pot.

Pot 1 berisi juara bertahan Liga Champions dan Liga Europa, plus 6 juara liga domestik terbaik Eropa menurut koefisien negara.

Adapun pengisi Pot 2 sampai Pot 4 disusun berdasarkan besaran koefisien klub di UEFA.

Khusus untuk pot 1, tim yang masuk ke dalam grup tersebut adalah Manchester City yang memenangi Liga Inggris 2021-2022.

Baca Juga: Sebelas Pemain Terbaik Liga Champions 2021-2022 Bocor, Liverpool dan Real Madrid Kompak Sumbang 4 Pemain

Dilansir BolaSport.com dari SPORTbible, dengan masuk ke pot 1, maka tim asuhan Pep Guardiola akan terhindar dari tim seperti Real Madrid, Bayern Muenchen, dan Paris Saint-Germain.

Namun, Manchester City masih bisa ketemu Barcelona (Pot 2), Inter Milan (Pot 3), serta Celtic (Pot 4), yang akan membuat Man City masuk grup neraka.

Sementara itu, Liverpool berada di Pot 2 setelah finis di posisi kedua klasemen Liga Inggris 2021-2022.

Hal itu bisa membuat The Reds satu grup dengan Real Madrid, Inter Milan, dan Celtic.

Potensi grup neraka Manchester City:

Manchester City (Pot 1)

Barcelona (Pot 2)

Inter Milan (Pot 3)

Celtic (Pot 4)

Potensi grup neraka Liverpool:

Real Madrid (Pot 1)

Liverpool (Pot 2)

Inter Milan (Pot 3)

Celtic (Pot 4)

Baca Juga: Drawing Liga Champions - Skenario Grup Maut, Bisa Ada Reuni 4 Mantan Juara


Editor : Septian Tambunan
Sumber : Sportbible.com
REKOMENDASI HARI INI

Sisi Lain Pemain Timnas Indonesia Sebelum Jalani Pertandingan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
11
30
2
Real Madrid
11
24
3
Villarreal
11
21
4
Atlético Madrid
11
20
5
Mallorca
12
19
6
Athletic Club
11
18
7
Real Betis
11
18
8
Osasuna
11
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Sevilla
11
15
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X