Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Puja-puji untuk Elkan Baggott dari Sang Pelatih setelah Antar Gillingham ke Babak Ketiga Piala Liga Inggris

By Sasongko Dwi Saputro - Kamis, 25 Agustus 2022 | 11:45 WIB
Elkan Baggott saat laga Gillingham FC vs Walsall di League Two, Sabtu (20/8/2022).
Twitter @TheGillsFC
Elkan Baggott saat laga Gillingham FC vs Walsall di League Two, Sabtu (20/8/2022).

BOLASPORT.COM - Pelatih kepala Gillingham, Neil Harris memuji penampilan Elkan Baggott seusai loloskan timnya ke babak ketiga Piala Liga Inggris.

Bek tengah andalan timnas Indonesia, Elkan Baggott sukses membawa Gillingham melaju ke babak ketiga Piala Liga Inggris 2022-2023.

Hasil ini terjadi seusai Gillingham menang atas Exeter City pada Rabu (24/8/2022) dini hari WIB di MEMS Priestfield Stadium.

Pada malam itu, Elkan Baggott tampil sebagai starter di posisi bek tengah.

Elkan Baggott berhasil menjaga pertahanan timnya tidak kebobolan pada laga tersebut.

Sampai waktu normal berakhir, skor tetap kacamata untuk kedua tim sehingga membawa kedua tim main hingga babak adu penalti.

Gillingham berhasil menang malam itu usai unggul 6-5 di babak adu penalti.

Kemenangan Gillingham di babak adu penalti ditentukan oleh sepakan David Tutonda.

Kemenangan Gillingham pada Piala Liga kali ini terasa sangat spesial.

Selain cleansheet, kemenangan tersebut dicatatkan saat melawan tim divisi diatasnya.

Baca Juga: Kabar Terbaru dari Naturalisasi Sandy Walsh Cs usai Menpora Gelar Rapat di DPR RI

Exeter sendiri tampil satu divisi di atas Gillingham yang saat ini ada di kasta ketiga Liga Inggris.

Usai kemenangan tersebut, Neil Harris memuji penampilan Elkan Baggott malam itu.

Di mata pelatih Gillingham tersebut, Elkan Baggot tunjukkan performa yang luar biasa di usia semuda itu.

“Menyenangkan melihat Jake kembali tidak kebobolan di ajang piala. Dia tidak muda kalau kita bandingkan dengan Elkan Baggott yang baru berusia 19 tahun. Dia seorang penjaga gawang yang bagus,” puji Harris dalam wawancara di Mix Zone seusai pertandingan melawan Exeter.

Elkan Baggott juga memperlihatkan permainan luar biasa, dan performa yang kuat. Dia pemain muda yang sedang menuju ke sepakbola profesional,” ujarnya.

Baca Juga: Curahan Hati Elkan Baggott usai Gagal Bawa Menang Gillingham FC Lawan Walsall, Kecewa Berat?

Neil Harris juga girang dapat mengamankan kemenangan atas tim-tim dari divisi di atas Gillingham.

Neil Harris sangat senang para pemain bertahan tunjukkan performa yang sangat bagus.

“Saya pikir performa kami cukup bagus, melawan tim dari liga yang di atas (League One). Kami mempunyai skuad yang kuat, lebih kuat dibandingkan musim lalu. Hal itu bisa dilihat dari cara kami mengalirkan bola,” kata Neil Harris.

“Pemain tampil displin, dan menerapkan jebakan di waktu yang tepat. Tapi permasalahan kami di lini penyerangan. Kami menciptakan banyak peluang, dan mungkin yang terbanyak pada tahun ini,” ujarnya.

Selain tampil cemerlang, Elkan Baggott juga tampil bagus dengan menciptakan banyak peluang di laga tersebut.

Baca Juga: Elkan Baggott Dipinjamkan, Alasan Pelatih Ipswich Town Rekrut Bek Timnas Irlandia

Tercatat Elkan mengukir tiga peluang pada malam tersebut.

Elkan Baggott [punya] tiga peluang, dan satu tendangan yang diblok [pemain lawan] di dalam kotak penalti. Ini mungkin bukan malam yang bagus buat kami. Tapi kami akhirnya memenangi adu penalti, dan itu menggembirakan buat fans yang sudah datang ke stadion," ujarnya.

Elkan Baggott dkk tidak bisa berlama-lama menikmati kemenangan di babak ketiga Piala Liga Inggris.

Pasalnya, Gillingham sudah ditunggu wakil dari kasta tertinggi Liga Inggris, Brentford.

Laga babak ketiga Piala Liga Inggris sendiri akan dilaksanakan pada 7 November 2022 di MEMS Priestfield Stadium, kandang Gillingham.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : gillinghamfootballclub.com
REKOMENDASI HARI INI

ASEAN Cup 2024 - Sudah Paham Selera Shin Tae-yong, Bek Arema FC Tambah Porsi Latihan Fisik

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136