BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, memberi penjelasan terkait nasib Casemiro yang belum menjadi starter di klubnya.
Casemiro baru turun dari bangku cadangan saat Manchester United melawan Southampton pada laga pekan ketiga Liga Inggris di Stadion St. Mary's, Sabtu (27/8/2022).
Pertandingan melawan Southampton awalnya dianggap akan menjadi debut Casemiro berseragam Man United dan ia langsung menjadi starter.
Asumsi tersebut muncul karena Casemiro sudah diperkenalkan ke publik pada awal pekan ini.
Sang gelandang bahkan sempat mengungkapkan keinginannya turun melawan Liverpool pada pekan lalu.
Namun, Casemiro baru diturunkan Erik ten Hag pada menit ke-80 untuk menggantikan Anthony Elanga.
Mengenai keputusannya tersebut, Ten Hag ternyata memiliki alasan tersendiri.
"Pengalaman yang bagus bagi Casemiro untuk melihat Liga Inggris yang berbeda gaya," kata Ten Hag seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.
Baca Juga: Jose Mourinho Ungkap Isi Bisikan dengan Massimiliano Allegri Usai Juventus Vs AS Roma
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | SkySports.com |
Komentar