BOLASPORT.COM - Striker Manchester City, Erling Haaland, mencetak tiga rekor sekaligus usai membukukan hat-trick yang membuktikan kedatangannya di Liga Inggris.
Hat-trick Erling Haaland saat Manchester City mengalahkan Crystal Palace pada laga pekan keempat Liga Inggris memberikan beragam mana.
Berkat hat-trick Erling Haaland tersebut, Manchester City mampu mengalahkan Crystal Palace dengan skor 4-2 di Stadion Etihad, Sabtu (27/8/2022).
Man City sempat tertinggal dua gol pada babak pertama sebelum lesakan Bernardo Silva dan hat-trick Haaland membalas Palace.
Kemenangan tersebut menempatkan Man City pada posisi kedua klasemen Liga Inggris.
Man City hanya terpaut dua poin dari Arsenal yang ada di puncak klasemen Premier League.
Sementara itu, untuk Haaland, catatan tersebut memberikannya tiga rekor sekaligus.
Status Haaland sebagai striker buas pun semakin valid dengan adanya catatan trigol tersebut.
Liga Inggris telah resmi merasakan kebuasan striker asal Norwegia tersebut di depan gawang.
Berikut tiga rekor yang dibukukan Haaland setelah mencetak hat-trick, seperti dilansir BolaSport.com dari Squawka:
1. Rekor gol terbanyak sejauh ini
Haaland menjadi striker tersubur di antara para pemain lima liga top Benua Eropa yang lain.
Trigol ke gawang Crystal Palace membuat Haaland sudah mencetak enam gol di sepanjang musim 2022-2023.
Catatan tersebut sekaligus menjadikannya sebagai top scorer sementara di Liga Inggris musim ini.
Pesaing terdekat Haaland adalah Aleksandar Mitrovic (Fulham) dan Rodrigo (Leeds United) yang masing-masing membukukan empat gol.
2. Samai rekor Sergio Aguero
Dalam empat laga awal Liga Inggris, Haaland sudah mampu membukukan enam gol untuk Man City.
Hanya ada dua pemain Man City yang mampu membukukan rekor fantastis tersebut.
Haaland kini sejajar dengan striker legendaris Man City, Aguero, yang menjadi pemilik pertama rekor ini.
Baca Juga: Jose Mourinho Minta 1 Sosok Berdoa sehingga Juventus Vs AS Roma Tak Berujung Pembantaian
3. Rekor hat-trick dalam tujuh kompetisi
Tujuh kompetisi berbeda kini sudah merasakan trigol yang dicetak oleh Haaland.
Saat masih membela Molde, Haaland mampu mencetak hat-trick di Liga Norwegia.
Begitu pindah ke RB Salzburg, Haaland mewarnai Liga Austria dan Piala Austria lewat hat-trick miliknya.
Keperkasaan Haaland terus berlanjut saat berseragam Borussia Dortmund dengan mencetak hat-trick di Bundesliga, Piala Liga Jerman, dan Liga Champions.
Rekor luar biasa tersebut akhirnya tiba di Liga Inggris pada musim pertama Haaland berseragam Man City.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Premierleague.com, Twitter.com/squawka |
Komentar