BOLASPORT.COM - Jules Kounde mengaku belum panas meski siap dimainkan dalam dua posisi berbeda usai menjalani debut resmi bareng Barcelona di Liga Spanyol.
Penantian panjang Jules Kounde untuk segera bermain bersama Barcelona akhirnya terpenuhi.
Setelah sempat dibuat frustrasi lantaran tak kunjung bermain dalam dua laga awal Liga Spanyol 2022-2023, Jules Kounde akhirnya mendapat kesempatan bermain.
Jules Kounde berhasil didaftarkan Barcelona ke otoritas Liga Spanyol seiring kesuksesan mereka mengirim Samuel Umtiti ke Lecce dengan status pinjaman.
Jules Kounde melakoni debut resminya untuk Barcelona saat menghadapi Real Valladolid pada jornada ketiga Liga Spanyol 2022-2023.
Pada laga yang berlangsung di Stadion Spotify Camp Nou, Minggu (28/8/2022) atau Senin dini hari WIB tersebut, Jules Kounde langsung tampil sebagai starter sejak menit awal.
Xavi Hernandez memasang Kounde sebagai bek kanan sejak menit awal.
Sejatinya posisi bek kanan bukanlah posisi asli dari Kounde.
Akan tetapi, dirinya sudah beberapa kali fasih dipasang posisi itu saat masih bermain untuk Sevilla.
Duet bek tengah Barcelona sendiri diisi oleh Ronald Araujo dan Eric Garcia.
Posisi Kounde berubah saat masuknya Sergi Roberto pada menit ke-61 yang menggantikan posisi Ronald Araujo.
Bek asal Prancis tersebut berperan sebagai bek sentral sejak masuknya Sergi Roberto hingga laga bubaran.
Ia menjadi tandem Eric Garcia di jantung pertahanan yang membuat Barcelona tak kebobolan gol dalam laga kontra Real Valladolid.
Penampilannya tidaklah buruk karena secara statistik Kounde mencatatkan penampilan yang apik.
Sebanyak tiga dari empat duel udara berhasil dimenangkannya, satu sapuan krusial yang nyaris berbuah gol dan satu blok plus dua peluang diciptakan olehnya.
Debut untuk Barcelona yang akhirnya dijalaninya itu akhirnya membuat Kounde bahagia.
Bek berusia 23 tahun tersebut mengaku tidak masalah bermain di mana saja di Barcelona karena dirinya bisa menjadi bek kanan dan bek tengah.
Meski begitu, Kounde mengaku bahwa dirinya belum mendapatkan menit bermain yang cukup.
"Saya sangat senang dengan kemenangan Barcelona ini, skor 4-0 dan tanpa kebobolan," kata Kounde, dikutip BolaSport.com dari Mundo Deportivo.
"Saya rasa ini adalah debut yang bagus dan saya merasa baik-baik saja."
"Posisi utama saya adalah bek Tengah, tetapi jika pelatih ingin saya bermain sebagai full-back kanan, saya akan melakukan yang terbaik untuk membantu tim."
"Saya merasa nyaman bermain di dua posisi."
"Saya harus akui bahwa saya belum memiliki menit bermain yang banyak dan saya masih punya waktu untuk benar-benar dalam kondisi terbaik," tutur Kounde menambahkan.
Barcelona sendiri berhasil memetik kemenangan empat gol tanpa balas atas Real Valladolid.
Robert Lewandowski kembali menjadi bintang lapangan lantaran mendulang brace lagi.
Robert Lewandowski mencetak dua gol bagi Barcelona masing-masing pada menit ke-24 dan 64'.
Sementara dua gol Barcelona lainnya dicetak oleh Pedri (43') dan Sergi Roberto (90+2').
Kemenangan El Barca atas Real Valladolid menempatkan mereka di posisi ketiga klasemen sementara Liga Spanyol dengan koleksi tujuh poin dari tiga laga.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Mundo Deportivo |
Komentar