BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Australia, Graham Arnold, menyampaikan bahwa Qatar memiliki kondisi yang berbeda. Arnold yakin negara-negara besar akan kesulitan di Piala Dunia 2022.
Piala Dunia 2022 akan segera digelar kurang dari 100 hari lagi di Qatar.
Edisi kali ini menjadi yang paling berbeda dibandingkan dengan edisi-edisi sebelumnya.
Piala Dunia 2022 menjadi edisi pertama yang akan diadakan di negara yang terletak di Timur Tengah.
Seperti negara-negara lainnya di Timur Tengah, Qatar memiliki cuaca yang sangat panas.
Selain itu, kondisi geografis yang didominasi oleh gurun pasir membuat Qatar menjadi tantangan tersendiri bagi para pesepak bola, khususnya dari negara Eropa.
Hal itu disampaikan sendiri oleh pelatih timnas Australia, Graham Arnold.
Baca Juga: Peserta Piala Dunia - Profil Timnas Spanyol, Sang Matador Dilarang PHP Lagi
Dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, Arnold menyebut kondisi Qatar sangat berbeda.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Dailymail.co.uk |
Komentar