BOLASPORT.COM - Persipura Jayapura memulai kiprahnya di Liga 2 2022/2023 dengan hasil gemilang.
Mutiara Hitam mencukur Kalteng Putra 4-0 di Stadion Lukas Enembe, Senin (29/8/2022) sore.
Gunansar Mandowen menjadi bintang kemenangan Persipura lewat brace pada menit ke-67 dan 90'.
Adapun dua gol sisanya masing-masing dicetak Syaiful Indra Cahya pada menit 59 dan Brian Fatari (84').
Baca Juga: RANS Nusantara FC Petik Kemenangan Perdana di Liga 1, Rahmad Darmawan Bersyukur
Kemenangan ini membuka asa Mutiara Hitam dalam kampanye kembali ke kasta tertinggi sepak bola Indonesia.
Persipura tidak mematok target menjuara Liga 2, melainkan hanya singgah semusin di Liga 2.
Asisten Pelatih Persipura, Bio Paulin Pierre, mengatakan bahwa sebagai tuan rumah sudah seharusnya tim memberikan permainan terbaik.
"Karena ini tempat kami dan siapa pun yang datang kami akan menunjukkan permainan terbaik," ujar Bio Paulin dikutip dari Antara.
Mantan pemain Persipura ini meminta para pemain untuk tidak ingin cepat puas dengan kemenangan ini.
Soalnya, perjalan Persipura mengarungi kompetisi Liga 2 masih panjang.
"Ke depan kami masih mempunyai banyak pertandingan di luar dan kami akan fokus untuk laga berikutnya," ujarnya.
Baca Juga: Link Live Streaming Persib Vs PSM Makasssar, Debut Luis Milla
Sementara itu, hasil kurang apik didapatkan Persela Lamongan saat bertamu ke markas Bekasi City FC.
Persela, tim yang juga terdegradasi bersama Persipura ini harus menelan kekalahan secara dramatis.
Laskar Joko Tingkir sejatinya unggul lebih dulu lewat gol eks pemain timnas Indonesia, Zulham Zamrun pada menit ke-36.
Namun Bekasi City mampu bangkit dan membalikkan keadaan dalam 10 menit jelang laga bubar.
Pemain senior Hamka Hamzah mencetak gol penyama kedudukan pada menit 82.
Pada masa injury time, Persela harus kehilangan satu pemain dan kebobolan gol bunuh diri Ahmad Wahyudi.
Di laga lainnya, Sriwijaya FC mampu mengatasi Perserang Serang dengan skor tipis 1-0.
Kemudian Persija Jepara mampu mencuri tiga poin dari PSCS Cilacap dengan skor 2-3.
Berikut Hasil Liga 2 2022, Senin (29/8/2022):
Persipura Jayapura 4-0 Kalteng Putra
Sriwijaya FC 1-0 Perserang Serang
Persekat Tegal 0-0 Gresing United
PSPS Riau 1-1 Semen Padang FC
PSCS Cilacap 2-3 Persijap Jepara
Deltras FC 3-1 Persewar
Bekasi City 2-1 Persela Lamongan
View this post on Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Antara, BolaSport.com |
Komentar