BOLASPORT.COM - Pergolakan batin dialami lima kali juara dunia catur, Magnus Carlsen, ketika dipaksa mengaku sebagai penggemar Cristiano Ronaldo.
Magnus Carlsen memang menggemari Real Madrid, tempat Cristiano Ronaldo bernaung dari 2009 hingga 2018.
Uniknya, pemain favorit dia justru adalah Lionel Messi yang sempat menjadi musuh bebuyutan Los Blancos.
Carlsen pun pernah mengalami kejadian kurang enak ketika diwawancarai oleh Real Madrid pada 2021.
Kala itu, Carlsen diminta oleh tim media Los Blancos untuk bilang bahwa dirinya merupakan fan Ronaldo.
Permintaan tersebut tentu sangat bertentangan dengan hati sang raja catur dunia.
“Saya pikir cukup sulit untuk membuat kasus bagi orang lain selain Messi untuk permainan serba-bisa seperti dirinya,” kata Carlsen seperti dikutip BolaSport.com dari Dailystar.
“Fan saya yang menggemari Real Madrid saya sudah ada sebelum era Ronaldo. Ronaldo kedua, bukan yang pertama (Ronaldo Nazario)."
"Saya selalu menyukai Ronaldo, tapi saya selalu berfikir bahwa Messi lebih baik. Saya menonton banyak pertandingan Madrid dan mereka selalu membantu saya."
"Mereka melakukan wawancara dan bertanya kepada saya siapa pemain favorit saya. Saya menyebut nama lain macam Isco dan mereka mengatakan, 'Sekarang Anda harus bilang Ronaldo'."
"Itu sangat penting bagi mereka, tapi tidak untuk saya," ucap Carlsen.
Baca Juga: Hasil Japan Open 2022 - Kebangkitan Rehan/Lisa Tidak Cukup untuk Atasi Wakil Malaysia
Memang tak dapat dimungkiri bawah Ronaldo adalah pahlawan sekaligus legenda Real Madrid.
Dia berjasa memberikan 15 gelar juara selama periode 2009-2018, termasuk empat titel Liga Champions.
Jangan lupa juga bahwa dia menyandang status top scorer sepanjang masa Si Putih berkat gelontoran 438 gol.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Dailystar.co.uk |
Komentar