Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Takut Lawan Timnas Indonesia di Piala AFF 2022, Pelatih Thailand Bakal Bawa 'Messi' dan Dua Superstar Liga Jepang

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 31 Agustus 2022 | 06:00 WIB
Pelatih timnas Thailand, Alexandre Polking
INSTAGRAM/@CHANGSUEK
Pelatih timnas Thailand, Alexandre Polking

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia benar-benar wajib waspada, pasalnya Timnas Thailand konfirmasi bakal turunkan tiga pemain terbaiknya pada Piala AFF 2022.

Timnas Indonesia diberi kabar kurang baik pada ajang Piala AFF 2022.

Pada edisi kali ini, timnas Indonesia bakal satu grup dengan Thailand.

Timnas Thailand pun datang untuk kembali mempertahankan gelar Piala AFF 2022.

Timnas Thailand sudah siapkan seluruh kekuatan terbaiknya jelang turnamen dua tahunan tersebut.

Hal ini disampaikan oleh sang pelatih timnas Thailand, Alexandre Polking usai drawing Piala AFF 2022 di Hotel Shangri-La, Bangkok, Thailand, Selasa (30/8/2022).

Pada konferensi pers tersebut, timnas Thailand ingin mengusung misi juara untuk mengejar ketertinggalan mereka dari Vietnam.

Sang pelatih bahkan sudah siap turunkan tiga pemain terbaik mereka yang saat ini tampil di Liga Jepang.

Dua dari tiga pemain tersebut merupakan mimpi buruk timnas Indonesia pada Final Piala AFF 2020 lalu.

Kedua pemain yang dimaksud adalah Chanatip Songkrasin dari Kawasaki Frontale dan Supachok Sarachat dari Consadole Sapporo.

Baca Juga: Shin Tae-yong Bingung Timnas Indonesia Ada di Pot 3 pada Drawing Piala AFF 2022

Satu pemain sisanya adalah Chaowat Wira dari Cerezo Osaka.

“Di sini saya dan tim harus melihat kesiapan para pemain. Termasuk pemain Thailand yang bermain di Jepang, antara lain Supachok Sarachat dari Consadole Sapporo, Chanathip Songkrasin dari Kawasaki Frontale, serta Chaowat Wira di tim Cerezo Osaka, namun setiap orang memiliki kemampuan yang berbeda-beda," ujar Alexandre Polking dilansir BolaSport.com dari SiamSports.co.th.

"Di sini, saya dan tim harus melihat kembali seberapa siap para atlet. dan bisa bergabung dengan tim nasional,” lanjutnya.

Namun, pelatih timnas Thailand berdarah Brasil-Jerman itu memuji kualitas timnas Indonesia.

Bahkan, sang pelatih berani sebut bahwa timnas Indonesia sebagai lawan terberat pada Piala AFF 2022.

Baca Juga: Shin Tae-yong Bingung Timnas Indonesia Ada di Pot 3 pada Drawing Piala AFF 2022

Pasalnya, mereka punya barisan pemain yang sudah kompak sejak lama.

Hal itu yang bakal menyulitkan timnas Thailand di ajang tersebut.

“Namun, Indonesia, Malaysia, Singapura, Filipina semuanya tim yang bagus," ujar Alexandre Polking.

"Tapi Indonesia istimewa dari tim lain. Karena mereka menggunakan pemain yang sama yang sudah lama bermain bersama dengan pelatih yang sama."

"Dan merupakan tim muda Ini adalah lawan yang sulit untuk dimainkan. Namun secara keseluruhan, Vietnam masih menjadi pesaing penting."

"Kami tahu mereka kuat. Tetapi yang penting adalah kita harus melihat apakah mereka akan menghentikan liga. Dan pemain mana saja bisa masuk tim atau tidak,” pungkas Polking dalam konferensi pers tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Siamsport.co.th
REKOMENDASI HARI INI

7 Pemain Timnas Indonesia yang Lawan Arab Saudi dan Jepang Kembali Dipanggil Shin Tae-yong untuk ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136