Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Satu Skuad Rayakan Keinginan Cristiano Ronaldo Pergi dari Man United

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 30 Agustus 2022 | 22:15 WIB
Ekspresi megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, dalam laga Liga Inggris kontra Brighton and Hove Albion di Stadion Old Trafford, Minggu (7/8/2022).
LINDSEY PARNABY/AFP
Ekspresi megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, dalam laga Liga Inggris kontra Brighton and Hove Albion di Stadion Old Trafford, Minggu (7/8/2022).

BOLASPORT.COM - Satu skuad Manchester United dikabarkan merayakan keinginan Cristiano Ronaldo untuk pergi dari Old Trafford pada musim panas ini.

Drama soal masa depan Cristiano Ronaldo ternyata belum selesai sampai saat ini.

Kabar soal keinginan Ronaldo untuk pergi kembali mencuat setelah agennya, Jorge Mendes, dikabarkan bertemu dengan Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis.

Dalam pertemuan tersebut, Mendes meminta kepada Napoli untuk mau meminjam Ronaldo dari Manchester United.

Akan tetapi, Napoli memberikan satu syarat untuk memuluskan rencana Mendes itu.

Napoli ingin apabila mereka meminjam Ronaldo, gaji kapten timnas Portugal itu ditanggung Manchester United.

Hingga kini, proses negosiasi tersebut masih belum menunjukkan kemajuan apa pun.

Baca Juga: Tak Sesuai Hati, Raja Catur Dunia Dipaksa Bilang Ngefans sama Ronaldo

Di tengah kabar soal negosiasi antara Mendes dan Napoli, muncul bocoran kabar kurang menyenangkan di ruang ganti Manchester United.

Dilansir BolaSport.com dari Metro.co.uk, keinginan Ronaldo untuk pergi ternyata membuat ruang ganti Manchester United bergejolak.

Namun, makna 'bergejolak' di sini bukan membuat ruang ganti Setan Merah kisruh, melainkan gembira.

Menurut laporan media Inggris tersebut, satu skuad Manchester United merayakan keinginan Ronaldo untuk pergi dari Manchester United.

Hal itu dikarenakan para pemain Manchester United menganggap eks megabintang Real Madrid itu sebagai sosok yang menyebalkan.

Bahkan, ada pemain Manchester United yang mengibaratkan Ronaldo seperti 'bisul di pantat' yang mengganggu dan menyakitkan.

Kegembiraan para pemain Manchester United itu memang bukan tanpa alasan.

Megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, santer dikabarkan bakal meninggalkan Old Trafford.
TWITTER.COM/TIMELINECR7
Megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, santer dikabarkan bakal meninggalkan Old Trafford.

Baca Juga: Dear Erik ten Hag, Cristiano Ronaldo Bisa Meledak Lho kalau Dicadangkan Terus

Pasalnya, banyak anak asuh Erik ten Hag yang mulai muak dengan sikap Ronaldo, baik di lapangan maupun di ruang ganti.

Sebelumnya, kedatangan Ronaldo pada laga pramusim melawan Rayo Vallecano sempat disambut dengan baik oleh para pemain Manchester United.

Akan tetapi, Ronaldo kembali berulah dengan pulang lebih dulu pada laga tersebut.

Selain itu, Ronaldo juga sering menunjukkan gestur tidak menyenangkan dalam dua laga pertama Liga Inggris 2022-2023.

Hal itulah yang membuat para pemain Manchester United mulai muak dengan Ronaldo.

Manchester United pun dikabarkan sempat menegur Ronaldo atas sikapnya yang dinilai tidak profesional tersebut.

Dalam dua laga Premier League terakhir, Manchester United meraih hasil positif saat Ronaldo tampil sebagai pemain pengganti.

Baca Juga: Dua Kali Dicadangkan Erik ten Hag, Tinggal Tunggu Waktu Cristiano Ronaldo Mengamuk

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Metro.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Satu Penyesalan Ivar Jenner di Laga Timnas Indonesia Vs Arab Saudi, Tidak Mau Mengulanginya Lagi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136