Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

RESMI - Antony Gabung Man United, Jadi Pemain Termahal Kedua dan Rusak Rencana Cristiano Ronaldo

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 30 Agustus 2022 | 20:10 WIB
Winger Ajax Amsterdam, Antony, kian dekat bergabung dengan Manchester United.
TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Winger Ajax Amsterdam, Antony, kian dekat bergabung dengan Manchester United.

BOLASPORT.COM - Manchester United resmi mengumumkan transfer Antony dari Ajax Amsterdam. Antony menjadi pemain termahal kedua sepanjang sejarah Man United dan merusak rencana Cristiano Ronaldo.

Manchester United akhirnya mengumumkan kesepakatan yang terjalin untuk transfer Antony.

Antony diboyong Manchester United dari klub Liga Belanda, Ajax Amsterdam, dengan mahar yang sangat tinggi.

Manchester United harus merogoh kocek hingga mencapai 100 juta euro atau sekitar Rp1,49 triliun untuk mendapatkan Antony.

Antony juga akan mendapatkan kontrak jangka panjang hingga lima tahun mendatang atau sampai 2027 dengan opsi perpanjangan satu tahun.

Melalui laman resmi klub, Manchester United memastikan mereka telah mencapai kesepakatan untuk transfer winger asal Brasil itu.

Akan tetapi, Antony masih harus melakukan tes medis, menyelesaikan kesepakatan pribadi, dan memastikan izin imigrasi.

Baca Juga: BURSA TRANSFER - Gara-gara Antony ke Man United, Cristiano Ronaldo Gagal Gabung Napoli

"Manchester United telah mencapai kesepakatan dengan Ajax untuk transfer Antony, dengan syarat medis, persyaratan pemain sedang diselesaikan, dan izin internasional," bunyi pernyataan resmi Manchester United yang dikutip BolaSport.com.


Editor : Septian Tambunan
Sumber : Manutd.com
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
28
51
4
Chelsea
28
49
5
Man City
28
47
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
28
46
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
28
44
10
Fulham
28
42
Close Ads X