BOLASPORT.COM - Situasi panas menutup duel Liverpool versus Newcastle United versus Newcastle United pada matchday kelima Liga Inggris 2022-2023.
Sebuah comeback dramatis mewarnai kemenangan 2-1 Liverpool atas Newcastle United 2-1 di Anfield, Rabu (31/8/2022) atau Kamis dini hari WIB.
The Reds kebobolan lebih dulu oleh Alexander Isak pada menit ke-38.
Babak kedua, tepatnya menit ke-61, tim tuan rumah berhasil menyamakan kedudukan setelah tembakan mendatar Roberto Firmino bersarang di pojok gawang Newcastle.
Momen dramatis pun terjadi saat Fabio Carvalho mencetak gol penentu kemenangan bagi Liverpool pada masa injury time (90+8').
Sementara para pemain Liverpool berselebrasi, situasi di pinggir lapangan terlihat kacau.
Beberapa staff dari kedua klub emosi dan terlibat adu mulut.
Bahkan seorang staf The Magpies melempar botol air mineral ke area teknis The Reds.
"Salah satu orang dari bangku cadangan Newcastle (melakukan pelemparan), saya tak yakin apakah dia yang memulainya, saya juga tidak tahu apakah orang nomor 2 Liverpool di lapangan memberikan sinyal," ucap mantan kiper Newcastle, Shay Given, ketika menjadi pandit untuk BT Sport.
One of the Newcastle staff threw a bottle at #Liverpool's bench as they were celebrating...pic.twitter.com/kYvHjLJ0oP
— LFC Transfer Room (@LFCTransferRoom) August 31, 2022
Baca Juga: Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2022, Catat Tanggal Lawan Thailand!
Kericuhan dipicu oleh kubu Newcastle yang memprotes gol larut Carvalho.
Mereka merasa seharusnya waktu sudah habis sebelum gol tersebut terjadi.
Meski para staff bertengkar, tidak demikian dengan pelatih dari kedua tim.
Juergen Klopp dan Eddie Howe tetap bersalaman selepas pertandingan.
Bagi Liverpool, kemenangan ini menempatkan mereka di posisi kelima klasemen usai mengumpulkan delapan poin.
Adapun Newcastle menghuni tangga ke-11 dengan enam angka.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Talksport.com |
Komentar