Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Derby Indonesia Tersaji di Liga Slovakia, Klub Egy Maulana Vikri Terlalu Culun di Hadapan Klub Witan Sulaeman

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Jumat, 2 September 2022 | 12:30 WIB
Klub Egy Maulana Vikri, FC Vion Zlate Moravce, masih terlalu culun di hadapan klub Witan Sulaeman, AS Trencin, jelang pertemuan keduanya di Liga Slovakia yang turut diwarnai dengan label Derby Indonesia.
AFF
Klub Egy Maulana Vikri, FC Vion Zlate Moravce, masih terlalu culun di hadapan klub Witan Sulaeman, AS Trencin, jelang pertemuan keduanya di Liga Slovakia yang turut diwarnai dengan label Derby Indonesia.

BOLASPORT.COM - Klub Egy Maulana Vikri, FC Vion Zlate Moravce, masih terlalu culun di hadapan klub Witan Sulaeman, AS Trencin, jelang pertemuan keduanya di Liga Slovakia yang turut diwarnai dengan label Derby Indonesia.

FC Vion Zlate Moravce dijadwalkan bakal menjamu AS Trencin pada pertandingan pekan ke-9 Liga Slovakia 2022-2023.

Duel FC Vion Zlate Moravce versus AS Trencin akan tersaji di Stadion Vion, Sabtu (3/9/2022) pukul 23.00 malam WIB.

Meski bertindak sebagai tuan rumah, FC Vion Zlate Moravce faktanya memiliki statistik mengenaskan saat melawan AS Trencin.

Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, FC Vion Zlate Moravce hanya sekali meraih kemenangan atas AS Trencin dalam 5 pertemuan terakhir.

Kemenangan tersebut terjadi pada 26 Mei 2021 lalu di Stadion Vion, dimana FC Vion Zlate Moravce mampu mengalahkan AS Trencin 2 gol tanpa balas.

Kedua gol FC Vion Zlate Moravce tercipta melalui sundulan Filip Balaj (menit ke-50') dan Marek Svec (56'), memanfaatkan umpan Alexandros Kyziridis.

Setelah kemenangan tersebut, FC Vion Zlate Moravce hingga sekarang sudah tidak pernah sanggup lagi mengalahkan AS Trencin.

FC Vion Zlate Moravce kalah dalam 4 pertandingan berturut-turut atas AS Trencin baik di laga kandang maupun tandang.

Baca Juga: PSG Kini Punya 2 Penembak Jitu di Eropa, Lionel Messi dan Fabian Ruiz

Lebih mengenaskan lagi, FC Vion Zlate Moravce kebobolan sebanyak 11 gol dari AS Trencin dan hanya mencetak 3 gol saja.

Kini, jelang pertemuan terbaru di antara keduanya, menarik disaksikan apakah FC Vion Zlate Moravce bisa mematahkan rekor buruk mereka atas AS Trencin?

Di sisi lain, AS Trencin juga memiliki kesempatan yang sama untuk memperpanjang catatan ciamiknya dari FC Vion Zlate Moravce.

Namun, pada pertemuan terbaru antara FC Vion Zlate Moravce vs AS Trencin nanti, sorotan tajam jelas akan terpaku kepada duel Egy Maulana Vikri vs Witan Sulaeman.

Ya, dua sahabat yang menjadi pilar penting timnas Indonesia itu akan saling berhadapan antara satu dengan yang lainnya demi meraih hasil terbaik.

Egy Maulana Vikri akan berseragam FC Vion Zlate Moravce, sedangkan Witan Sulaeman berada di kubu seberang dengan memperkuat AS Trencin.

Baik Egy Maulana Vikri maupun Witan Sulaeman telah mendapatkan kepercayaan dari masing-masing klubnya untuk merumput.

Jika melihat statistik individu, Egy Maulana Vikri masih sedikit lebih unggul daripada Witan Sulaeman.

Baca Juga: Erling Haaland Kini Ancam Rekor Hattrick Cristiano Ronaldo di Liga Inggris

Egy Maulana Vikri tercatat sudah bermain sebanyak 3 pertandingan bersama FC Vion Zlate Moravce di Liga Slovakia 2022-2023.

Winger kelahiran Kota Medan itu secara keseluruhan sudah mencatatkan waktu bermain sebanyak 153 menit.

Hebatnya, Egy berhasil membukukan satu assist untuk FC Vion Zlate Moravce, yakni ketika bermain imbang 2-2 atas Ruzomberok di Stadion Vion.

Sementara itu, Witan Sulaeman sudah mengenyam 4 pertandingan bersama AS Trencin di Liga Slovakia 2022-2023.

Kendati unggul 1 laga lebih banyak daripada Egy, tetapi catatan menit bermain Witan justru masih kalah dari sahabatnya itu.

Dalam 4 pertandingan bersama AS Trencin, Witan hanya bermain selama 106 menit di atas lapangan.

Witan pun belum memberikan kontribusi gol ataupun assist untuk AS Trencin di Liga Slovakia 2022-2023.

Jadi, siapakah yang akan meraih hasil terbaik dalam Derby Indonesia antara Egy vs Witan?

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Transfermarkt.com
REKOMENDASI HARI INI

Mirisnya Juara Dunia Saat Disebut sebagai Pembalap MotoGP 2024 Paling Menyedihkan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136