Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ada Stamp Fairtex vs Jihin Radzuan, Laga Sengit di ONE Fight Night 2 Bertambah

By BolaSport - Sabtu, 3 September 2022 | 09:45 WIB
Stamp Fairtex (kiri) akan menghadapi Jihin Radzuan dalam laga MMA di ONE Fight Night 2 pada Oktober mendatang.
ONE CHAMPIONSHIP
Stamp Fairtex (kiri) akan menghadapi Jihin Radzuan dalam laga MMA di ONE Fight Night 2 pada Oktober mendatang.

BOLASPORT.COM - ONE Championship akan menggelar ONE Fight Night 2 pada awal Oktober mendatang dengan laga-laga yang akan memanjakan penggemar olahraga tarung.

Selain perebutan gelar juara dunia ONE Championship, tiga laga lain telah resmi diumumkan untuk ONE Fight Night 2.

Stamp Fairtex akan kembali mentas di atas circle demi meretas lagi jalan menuju laga perebutan gelar juara dunia.

Kali ini ia akan menghadapi bintang MMA asal Malaysia, Jihin Radzuan.

Usai kalah dari Angela Lee pada Maret lalu, mantan juara dunia kickboxing dan Muay Thai ini tetap mengusung misi untuk menjadi juara dunia MMA.

Kemenangan atas Jihin akan semakin memantapkan posisi Stamp Fairtex sebagai kontender teratas.

Di sisi lain, Jihin Radzuan juga tengah naik daun.

Baca Juga: ONE Fight Night 1 Lahirkan Kemungkinan 4 Alur Cerita di ONE Championship

Kemenangan beruntun atas Bi Nguyen, Mei Yamaguchi, dan Itsuki Hirata mengantarkannya pada peringkat kelima divisi atomweight.

Jika berhasil menundukkan Stamp, dia memiliki alasan kuat untuk menjadi penantang berikutnya bagi Angela Lee sebagai penguasa atomweight.

Selain itu, ONE Fight Night 2 juga menandai kembalinya Martin Nguyen.

Mantan juara dua divisi ONE Championship ini akan menghadapi Ilya Freymanov, seorang pendatang baru yang ingin menunjukkan kebolehan di pentas seni bela diri global.

Setelah kehilangan gelar kelas bulu yang direbut Thanh Le dan lanjut menderita kekalahan dari Kim Jae Woong, Martin Nguyen bangkit dengan menang dominan atas Kirill Gorobets.

Terus menjaga momentum kemenangan akan semakin memperlebar jalannya untuk kembali ke takhta juara.

Terakhir, striker berbahaya Rusia, Timofey Nastyukhin, akan melawan debutan asal Turki, Halil Amir.

Baca Juga: Hasil ONE Fight Night 1 - Balas Dendam Si Tikus Perkasa Demetrious Johnson Kawinkan Gelar UFC dan ONE 

Nastyukhin akan mencoba meraih kemenangan setelah kalah dari Dagi Arslanaliev dalam laga MMA terbaik ONE Championship tahun lalu.

Seperti diberitakan sebelumnya, ONE Fight Night 2 akan dipuncaki oleh duel antara dua ratu MMA, Xiong Jing Nan dan Angela Lee, dalam duel perebutan sabuk juara dunia kelas jerami perempuan ONE Championship.

Mereka akan terlibat dalam laga trilogi terakbar di dunia MMA wanita.

Dalam dua laga sebelumnya, mereka telah berhasil mempertahankan gelar masing-masing dan memiliki skor 1-1

Kini, Angela Lee berkesempatan untuk kembali mencetak sejarah dengan menjadi juara dua divisi MMA.

Di laga pendukung utama pertama, Chingiz Allazov yang telah memenangi Grand Prix Kelas Bulu Kickboxing mendapatkan kesempatan untuk menantang sang juara dunia, Superbon Singha Mawynn.

Laga perebutan titel terakhir diisi oleh Mikey Musumeci dan Cleber Sousa untuk sabuk emas perdana dalam submission grappling di ONE Championship.

Selain enam laga yang telah terkonfirmasi, pertandingan lain di ONE Fight Night 2 akan diumumkan dalam waktu dekat.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ONE Championship
REKOMENDASI HARI INI

Kevin Diks Ceritakan Kegilaan Fans Timnas Indonesia ke Media Denmark: Setiap Hari Ada 50 Orang Minta Foto

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136