Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Man City Gagal Gusur Arsenal, Tottenham Catat Start Terbaik

By Beri Bagja - Minggu, 4 September 2022 | 02:15 WIB
Pierre-Emile Hojbjerg rayakan gol Tottenham ke gawang Fulham pada lanjutan Liga Inggris di London (3/9/2022).
GLYN KIRK/AFP
Pierre-Emile Hojbjerg rayakan gol Tottenham ke gawang Fulham pada lanjutan Liga Inggris di London (3/9/2022).

BOLASPORT.COM - Hasil Liga Inggris pada Sabtu (3/9/2022) menyajikan kegagalan Manchester City gusur Arsenal di klasemen hingga Tottenham Hotspur yang meneruskan start impresif.

Rangkaian pertandingan pekan keenam Liga Inggris Sabtu kemarin membuka kesempatan Manchester City buat memuncaki klasemen sementara.

Namun, peluang ini disia-siakan armada Pep Guardiola.

Bertamu ke markas Aston Villa, Man City pulang dengan skor seri 1-1 setelah gol Erling Haaland dibalas Leon Bailey dalam interval 24 menit.

Hasil ini membuat The Citizens mengoleksi 14 poin dari 6 pertandingan di peringkat kedua.

Man City gagal menyalip Arsenal, yang punya 15 angka dari 5 partai, setidaknya untuk sehari berada di puncak sebelum The Gunners bersua Manchester United, Minggu (4/9/2022).

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Erling Haaland Cetak 10 Gol, Aston Villa Vs Man City Imbang 1-1

Seperti halnya Manchester City, jumlah 14 poin ialah koleksi Tottenham Hotspur pasca-kemenangan dalam Derbi London melawan Fulham.

Pasukan Antonio Conte menekuk tim promosi dengan skor 2-1 di Tottenham Hotspur Stadium.

Spurs unggul melalui tembakan Pierre-Emile Hojbjerg di babak pertama.

Gol ke-188 Harry Kane di Liga Inggris membentangkan keunggulan Tottenham melalui tap-in bola muntah pada 15 menit akhir waktu normal.

Aleksandar Mitrovic memperkecil defisit bagi Fulham yang disusul gol anulir milik Richarlison di menit-menit penutup.

Winger Brasil itu sudah meluapkan kegembiraan mencetak gol dengan membuka jersei dan mendapat kartu kuning, hanya untuk menerima pembatalan dari VAR akibat off-side.

Untung bagi pasukan Conte, keunggulan mereka bertahan sampai peluit akhir.

Kemenangan atas Fulham membuat Tottenham mencatatkan rekor start terbaik dalam 6 partai awal Liga Inggris.

Data Opta yang dikutip BolaSport.com menyebut ini hanya kali kedua Spurs mengumpulkan 14 poin setelah awalan menawan pada 2016-2017 silam.

Kala itu, Tottenham asuhan Mauricio Pochettino melengkapi modal start yang kuat dengan finis di peringkat kedua.

Tempat tersebut merupakan posisi tertinggi Tottenham di era Premier League.

Hasil Liga Inggris, Sabtu (3/9/2022)

Everton 0-0 Liverpool

Brentford 5-2 Leeds (Ivan Toney 30'-pen., 43', 58', Bryan Mbeumo 80', Yoane Wissa 91'/Luis Sinisterra 45', Marc Roca 79')

Chelsea 2-1 West Ham (Ben Chilwell 76', Kai Havertz 88'/Michail Antonio 62')

Newcastle 0-0 Palace

Nottingham 2-3 Bournemouth (Cheikhou Kouyate 33', Brennan Johnson 45'-pen./Phillip Billing 51', Dominic Solanke 63', Jaidon Anthony 87')

Tottenham 2-1 Fulham (Pierre-Emile Hojbjerg 40', Harry Kane 75'/Aleksandar Mitrovic 83')

Aston Villa 1-1 Manchester City (Leon Bailey 74'/Erling Haaland 50')

Klasemen Liga Inggris

Standings provided by SofaScore LiveScore

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : SofaScore
REKOMENDASI HARI INI

Pandangan Komite Wasit PSSI soal Kartu Merah Justin Hubner di Laga Timnas Indonesia Vs Arab Saudi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X