BOLASPORT.COM - Jadwal Liga Inggris 2022-2023 pekan ke-6 bakal ditutup dengan duel panas antara Manchester United dan Arsenal.
Liga Inggris 2022-2023 telah memasuki tahap akhir pada pekan ke-6.
Sebanyak dua laga bakal dimainkan pada hari terakhir pekan ke-6 Liga Inggris di hari Minggu (4/9/2022) malam WIB.
Laga pertama bakal menampilkan duel antara Brighton & Hove Albion dan Leicester City.
Bentrokan Brighton & Hove Albion vs Leicester City bakal dihelat di Stadion Falmer, pukul 20.00 WIB.
Laga ini diprediksi bakal berlangsung sengit mengingat perbedaan mencolok kedua tim di klasemen sementara Liga Inggris.
Untuk sementara Brighton berada di peringkat keempat dengan koleksi 10 poin.
Baca Juga: PIALA DUNIA - Pelatih AS: Akan Ada Pemain yang Harus Kecewa
Adapun Leicester City masih terkunci di posisi juru kunci dengan torehan satu poin.
Brighton sendiri baru saja menelan kekalahan perdana dari Fulham pekan lalu setelah awalan tak terkalahkan dalam empat pertandingan di liga.
Sementara itu, Leicester City menjadi juru kunci setelah takluk 0-1 dari Manchester United.
Andaikata Brighton menang, pasukan Graham Potter bakal duduk manis di peringkat keempat.
Namun, sorotan utama pekan ke-6 Liga Inggris musim ini adalah duel Manchester United vs Arsenal.
Partai big match antara Manchester United dan Arsenal bakal tersaji di Old Trafford, pukul 22.30 WIB.
Panas dan sengit adalah gambaran bentrokan kedua tim nantinya.
Arsenal bakal melakoni laga di markas Manchester United dengan status unggulan.
Arsenal adalah penguasa klasemen sementara Premier League dengan status unbeaten hingga matchday ke-5.
Pasukan Mikel Arteta merupakan satu-satunya tim Liga Inggris yang belum tersentuh kekalahan.
Hebatnya, Arsenal mampu menyapu bersih lima laga dengan laga.
Oleh karena itu, ereka mengoleksi 15 poin dari lima pertandingan
Adapun Man United tengah menampilkan grafik menanjak setelah sempat terpuruk dalam dua laga awal.
Setan Merah mampu memetik sembilan poin dari lima laga yang sudah dijalani.
Baca Juga: Ben Chilwell: Saya Harus Banyak-banyak Bersabar Selama di Chelsea
Pasukan Erik ten Hag mampu bangkit dengan merengkuh tiga kemenangan beruntun dalam tiga laga terakhir.
Jika dilihat dari rekor pertemuan kedua tim, Arsenal mampu memetik tiga kemenangan sedangkan Man United hanya satu kemenangan dari lima pertemuan terakhir.
Pada laga terakhir di Old Trafford, Man United sukses menang tipis dengan skor 3-2.
Partai ini juga menjadi ujian bagi duet pertahanan kedua tim.
Di kubu The Gunners, mereka memiliki pasangan Gabriel Magalhaes dan William Saliba.
Dari Setan Merah, mereka mempunyai duet Raphael Varane dan Lisandro Martinez yang kian padu dalam dua laga terakhir.
Kemenangan dari salah satu tim bakal membuat persaingan di klasemen semakin sengit.
Baca Juga: Mohamed Salah Memble Tak Bisa Cetak Gol di 3 Laga, Liverpool Kangen Sadio Mane
Jika Arsenal menang, maka mereka semakin menjauh dari kejaran Manchester City dengan jarak empat poin.
Sementara jika Man United menang, mereka bakal naik empat peringkat menembus posisi empat besar.
Berikut jadwal pekan ke-6 Liga Inggris 2022-2023 pada Minggu malam WIB:
- Brighton & Hove Albion vs Leicester City (pukul 20.00 WIB)
- Manchester United vs Arsenal (pukul 22.30 WIB)
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Premier League |
Komentar