Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Persib vs Arema FC, Ini Persiapan yang Dilakukan Luis Milla

By Arif Setiawan - Senin, 5 September 2022 | 19:00 WIB
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla.
PERSIB
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla.

BOLASPORT.COM - Setelah meraih kemenangan di laga debutnya bersama Persib Bandung, Luis Milla langsung bersiap untuk hadapi Arema FC.

Sebagai infromasi, Luis Mila mendampingi skuad Persib Bandung sebagai pelatih untuk pertama kali pada Minggu (4/9/2022).

Tepatnya hal tersebut terjadi pada laga pekan kedelapan ketika Persib Bandung ditantang RANS Nusantara FC.

Hasil manis pun diperoleh pria asal Spanyol itu.

Luis Milla mampu mengantarkan Persib Bandung meraih kemenangan dengan skor 2-1 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Minggu (4/9/2022).

Baca Juga: Mantan Kiper Persija Menangis Haru Bawa Persib Kalahkan RANS Nusantara FC

Sehari setelah laga tersebut, Luis Milla rupanya langsung kembali menggelar latihan.

Namun ada yang berbeda kali ini.

Dalam sesi latihan, Luis Milla membagi timnya menjadi dua.

Tim pertama yakni terdiri dari pemain yang kemarin bermain melawan RANS Nusantara FC.

Tim kedua adalah para pemain yang belum mendapatkan kesempatan.

Menu latihan yang diberikan pun berbeda.

Baca Juga: Kata Caretaker Arema FC Setelah Geser Posisi Eduardo Almeida

Hal ini ditujukan untuk menyeimbangkan fisik anak asuhnya.

Luis Milla berharap apa yang dilakukan mampu membuat semua pemain Persib Bandung memiliki fisik yang merata dan sudah siap ketika kembali menjalani latihan pada Rabu (7/9/2022).

"Kami membagi dua tim dalam latihan kali ini," kata Luis Milla, dilansir BolaSport.com dari Kompas.com.

"Tim pertama adalah pemain yang kemarin bermain, mereka melakukan recovery dan stretching."

"Mereka bersiap untuk kembali berlatih lagi hari rabu nanti, karena ini menjadi pekan yang penting jelang laga hari Minggu nanti."

"Grup lainnya yang dihuni pemain yang tidak bermain kemarin, mereka berlatih dengan materi yang spesifik untuk membuat kondisi mereka sama dengan rekan setimnya (yang bermain) kemarin," ujarnya.

Latihan perdana Persib Bandung di bawah komando Luis Milla.
Persib
Latihan perdana Persib Bandung di bawah komando Luis Milla.

Baca Juga: PSS Sleman Indikasi akan Coret Dua Pemain Asing di Liga 1 2022/2023

Sementara itu, laga berat menanti Persib Bandung.

Pada pekan kesembilan Liga 1 2022/2023, Persib Bandung harus menghadapi Arema FC.

Duel tersebut dijadwalkan terlaksana pada Minggu (11/9/2022).

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Kompas.com
REKOMENDASI HARI INI

Alumni Liga 1 Jadi Pemain Paling Senior di Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136