BOLASPORT.COM - Timnas futsal Indonesia berhasil menang telak atas Korea Selatan pada laga pembuka turnamen eksibisi bertajuk MNC International Futsal Cup 2022 di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Selasa (6/9/2022).
Pada laga tersebut, timnas futsal Indonesia berhasil menang telak dengan skor 6-2.
Mohammad Hashemzadeh menurunkan pemain debutan Wendi Brian Lindrey dalam starting five timnas futsal Indonesia sore ini.
Selain itu, ada empat debutan lainnya yang tampil dari bangku cadangan sore ini, yaitu Muhammad Rizqky Hanna (kiper), Ikhsani Fajar, Ryan Dwi Reynaldi, dan Muhammad Fajriyan.
Timnas futsal Indonesia sudah membuka keunggulan lewat sepakan Firman Ardiansyah belum genap dua menit laga berlangsung.
Tersengat, timnas Korea Selatan langsung membalas lewat sontekan Lee Han-wool pada menit kelima.
Akhirnya timnas futsal Indonesia kembali unggul lewat sepakan pemain debutan, Ryan Dwi Reynaldi pada menit keenam. Skor 2-1 untuk Indonesia.
30 detik kemudian, Marvin Alexa hampir menambah keunggulan timnas futsal Indonesia.
Namun sepakannya masih membentur mistar.
Keunggulan timnas Indonesia hampir buyar semenit kemudian usai sepakan Moon Hee-jae bisa diselamatkan oleh Nizar.
Tak lama kemudian, Reza Gunawan berhasil menambah keunggulan timnas futsal Indonesia jadi 3-1 pada menit kesepuluh.
Gol timnas futsal Indonesia tercipta melalui skema serangan balik cepat yang diakhiri tap-in sempurna ke Reza Gunawan.
Baca Juga: Beberapa Pemain Timnas U-19 Indonesia Turun Performa dan Tinggi Hati
Timnas futsal Indonesia nyaris menambah keunggulan lewat situasi sepak pojok pada menit ke-12.
Sayang sontekan Wendy Brian Lindrey masih menyamping tipis dari gawang lawan.
Pemain senior timnas futsal Indonesia, Subhan Faidasa menambah keunggulan jadi 4-1 pada menit ke-13.
Lima menit jelang paruh pertama berakhir, Evan Soumilena yang baru masuk sudah menebar ancaman lewat sepakan keras.
Namun sepakannya masih bisa diselamatkan secara gemilang oleh kiper Korea Selatan.
Baca Juga: Beberapa Pemain Timnas U-19 Indonesia Turun Performa dan Tinggi Hati
Dewa Rizki menambah keunggulan timnas futsal Indonesia pada 10 detik terakhir usai menerima bola dalam situasi kick-in.
Tak ada peluang tercipta di sisa waktu, skor masih 5-1 untuk keunggulan timnas futsal Indonesia.
JALANNYA BABAK KEDUA
Timnas futsal Indonesia mengawali babak kedua dengan buruk usai kebobolan lewat situasi tendangan bebas akurat Shin Jong-hoon meski belum genap semenit.
Skor 5-2 masih untuk keunggulan timnas futsal Indonesia.
Pada menit kelima babak kedua, Subhan Faidasa menambah keunggulan timnas futsal Indonesia lewat bola chip akurat.
Skor jadi 6-2 untuk timnas futsal Indonesia.
Baca Juga: Bima Sakti Panggil 36 Pemain ke Timnas U-16 Indonesia
Tak ada gol di sisa waktu, timnas futsal Indonesia berhasil menutup laga dengan kemenangan telak 6-2 atas Korea Selatan.
Pada laga berikutnya, timnas futsal Indonesia bakal menantang klub asal Malaysia, Selangor TOT pada Rabu (7/9/2022) siang WIB di tempat yang sama.
DAFTAR SUSUNAN PEMAIN
Timnas Futsal Indonesia: 1-Muhammad Nizar (PG), 5-Dewa Rizki, 8-Ardiansyah Nur, 6-Wendy Brian, 18- Evan Soumilena
Cadangan: 2-Muhammad Rizqky, 3-Rizki Xavier, 14-Marvin Alexa, 19-Ikhsani Fajar, 16-Reza Gunawan, 11-Firman Adriansyah, 7-Ryan Dwi Reynaldi, 17-Subhan Faidasa, 9-Muhammad Fajriyan
Pelatih: Mohammed Hashemzadeh
Korea Selatan: 2-Lee Woo-jin, 4-Kim Yun-yoong, 13-Yoo Kyung-dong, 14-Moon Hee-jae, 10-Shin Jong-hoon.
Cadangan: 1-Seo Jung-woo (PG), 12-Kang Juk-wang, 8-Lee Han-wool, 11-Chun Jin-woo, 7-Kim Min-kuk, 9-Park Jeong-in, 5-Yoo Seung-mu, 8-Lee Ahn
Pelatih: Lee Sang-jin
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar