BOLASPORT.COM - Jepang memasang ambisi menembus perempat final Piala Dunia untuk kali pertama pada turnamen di Qatar nanti. Namun, mereka butuh origami untuk mencapainya.
Jepang menghuni Grup E di Piala Dunia 2022, 20 November-18 Desember mendatang di Qatar.
Grup tersebut sebenarnya layak disebut neraka karena selain Jepang, ada Jerman, Spanyol, dan Kosta Rika di sana.
Namun, tim Samurai Biru bukannya ciut justru memasang target tinggi.
Mereka ingin menembus babak perempat final untuk kali pertama sejak debut Piala Dunia pada 1998.
Prestasi terbaik Jepang memang baru mentok di babak 16 Besar pada Piala Dunia 2002, 2010, dan 2018.
Mereka pun mengandalkan para warganya untuk memberikan dukungan kepada Yuta Nakayama dkk mengemban misi itu.
Asosiasi Sepak Bola Jepang atau JFA mengumumkan proyek Atarashii Keshikiwo 2022 atau New Scenery 2022 (Pemandangan Baru 2022).
Salah satu bagian proyek ini adalah menyerahkan kertas berisi pesan dukungan yang dibentuk menjadi origami atau kertas lipat yang menjadi kerajinan tangan khas Jepang.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | jfa.jp |
Komentar