BOLASPORT.COM - Ratu Elizabeth II meninggal dunia, memori tentang peran besarnya untuk dunia sepak bola akan selalu dikenang sebagai warisan bernilai, terutama bagi publik Inggris.
Berita mengenai Ratu Elizabeth II meninggal dunia dikonfirmasi pihak Buckingham pada Kamis (8/9/2022) waktu Inggris.
Ratu Elizabeth II wafat dalam usia 96 tahun dan memegang status sebagai pemimpin monarki terlama di Inggris, yakni selama 70 tahun.
Sebagai pemimpin tertinggi, kiprah wanita kelahiran London, 21 April 1926, menyentuh berbagai aspek, tidak terpisahkan pula dari olahraga dan sepak bola.
Bagi timnas Inggris, Ratu Elizabeth II bakal selalu dikenang sebagai tokoh yang menganugerahkan trofi juara Piala Dunia pertama dan satu-satunya sejauh ini untuk The Three Lions.
Dialah yang memberikan piala kepada kapten Inggris, Bobby Moore, usai memenangi final Piala Dunia 1966 kontra Jerman Barat di Wembley (4-2).
???? The 2nd longest reigning monarch in history, Queen Elizabeth II will never be forgotten;
???????? Patron of 80 sports associations including The FA etc
???? Presented the FIFA World Cup to Sir Bobby Moore in 1966
???? London's iconic Olympic Park named after her#HerMajesty|#UCL pic.twitter.com/t9SZNhdFVQ— #ChampionsLeague (@alimo_philip) September 8, 2022
Baca Juga: Nobby Stiles, Eks Gelandang Man United dan Juara Piala Dunia 1966 Wafat di Usia 78 Tahun
Saat itu, Ratu Elizabeth II memasuki tahun ke-13 setelah pengangkatannya.
Hubungan Ratu dengan sepak bola Inggris terjalin jauh sebelum itu.
Dikutip BolaSport.com dari Sky, pertandingan pertama yang dia saksikan secara langsung setelah penobatannya adalah final Piala FA 1953 antara Blackpool vs Bolton.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | SKY, BBC.com |
Komentar