Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wolves Vs Man City, Erling Haaland Akhirnya Cetak Gol dari Luar Kotak Penalti dan Pakai Kaki Lemah

By Beri Bagja - Minggu, 18 September 2022 | 07:20 WIB
Erling Haaland merayakan golnya dalam duel Liga Inggris antara Wolves vs Manchester City di Molineux (17/9/2022).
GEOFF CADDICK/AFP
Erling Haaland merayakan golnya dalam duel Liga Inggris antara Wolves vs Manchester City di Molineux (17/9/2022).

BOLASPORT.COM - Dalam laga Wolves vs Man City, Erling Haaland akhirnya melengkapi kemampuan cetak golnya dengan sepakan dari luar kotak penalti memakai kaki lemahnya.

Erling Haaland tak bisa berhenti mencetak gol untuk Manchester City dan kini menunjukkan dirinya makin komplet saja sebagai bomber ganas.

Terbaru, Erling Haaland menyumbang satu gol dalam partai Wolves vs Man City pada pekan ke-8 Liga Inggris.

Di markas Wolverhampton, Molineux, Sabtu (17/9/2022), Manchester City menggilas tuan rumah 3-0.

Erling Haaland kebagian mengukir gol kedua.

Predator gol berusia 22 tahun menerima umpan Bernardo Silva, lalu menggiring bola dan melepaskan tembakan sebelum memasuki kotak penalti.

Eksekusinya tidak keras, tetapi akurat untuk membidik ruang yang gagal ditutup kiper musuh.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Rekor Erling Haaland dan Comeback Son Heung-min Bikin Arsenal Dua Kali Kena Gusur

Itulah gol pertama Erling Haaland yang lahir dari luar kotak penalti sejak gabung Manchester City.

Lesakannya lebih spesial karena dilakukan memakai kaki kanan, alih-alih sisi dominannya, kaki kiri.

Hal ini pun membuktikan bahwa sebagai predator lini depan, dia bisa mencetak gol melalui cara apa pun.

Bikin gol lewat kaki kiri, kanan, sundulan, dalam kotak penalti, di area kotak lima meter, maupun dari jarak jauh, kini sudah dia lakukan.

Kendati rekornya fantastis, Erling Haaland memang disorot karena kemampuannya sebagai sniper yang bisa membobol gawang musuh dari jarak jauh cukup diragukan.

Hanya sedikit golnya yang tercipta dari percobaan di luar kotak penalti.

Bomber raksasa Norwegia lebih dikenal sebagai monster di kotak penalti lawan lantaran sebagian besar golnya muncul dari eksekusi jarak dekat.

Data yang diperoleh BolaSport.com dari Understat mengonfirmasi hal tersebut.

Baca Juga: Erling Haaland Tak Berhenti Cetak Gol, Rekor Satu Musim Milik Lionel Messi Bisa Terancam 

Dari 11 gol Erling Haaland di Liga Inggris musim ini, sebanyak 10 di antaranya berasal dari percobaan di area penalti.

Kalau diperinci lagi, 6 butir dibuat melalui upaya dalam kotak lima meter.

Soal metode cetak gol, hanya 2 kali dia menjebol gawang dengan kaki kanannya.

Musim lalu di Borussia Dortmund, dia total menceploskan 22 gol di Bundesliga hanya dalam 24 partai.

Namun, cuma sebiji gol Haaland yang lahir dari tendangan di luar kotak penalti.

Statistik musim 2020-2021 pada kancah yang sama menunjukkan tren serupa, di mana dia hanya membuat 1 gol jarak jauh dari 27 lesakan totalnya.

Zona dan Tipe Gol Erling Haaland (Liga Inggris dan Bundesliga)

2022-2023 (Manchester City): 11 gol

Luar kotak penalti: 1 gol

Zona kotak penalti: 4

Zona kotak 5 meter: 6

Metode gol

Kaki kiri: 7

Sundulan: 2

Kaki kanan: 2

2021-2022 (Dortmund): 22 gol

Luar kotak penalti: 1

Zona kotak penalti: 18

Zona kotak 5 meter: 3

Metode gol

Kaki kiri: 16

Sundulan: 3

Kaki kanan: 3

2020-2021 (Dortmund): 27 gol

Luar kotak penalti: 1

Zona kotak penalti: 18

Zona kotak 5 meter: 8

Metode gol

Kaki kiri: 24

Sundulan: 1

Kaki kanan: 2

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Squawka, understat.com
REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136