BOLASPORT.COM – Posisi ideal untuk meraih kemenangan didapat Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) saat berhasil mengamankan pole position MotoGP Aragon 2022. Namun, jangan lupakan para rival yang siap menganggu.
Kemenangan menjadi misi utama Francesco Bagnaia demi memangkas jarak poin dengan pemuncak klasemen, Fabio Quartararo (Monster Yamaha Energy).
Peluang merebut gelar juara yang tadinya terlihat lepas dari tangan Francesco Bagnaia kini telah kembali berkat catatan empat kemenangan beruntun.
Bagnaia kini hanya terpaut 30 poin dengan Quartararo yang sudah mendulang 211 poin.
Selisih poin antara kedua pembalap yang sedang mendominasi MotoGP itu bisa terpangkas lagi apabila Bagnaia menang.
Modal bagus dimiliki Bagnaia setelah rekor waktu lap tercepat yaitu 1 menit 46.069 detik pada kualifikasi MotoGP Aragon yang digelar di Motorland Aragon, Sabtu (17/9/2022).
Adapun Quartararo terseok-seok. Meski demikian, dia masih mampu menjaga asa dengan mengisi baris start kedua, tepatnya posisi keenam.
Ancaman lain bagi Bagnaia datang dari pembalap tiga besar lainnya, Aleix Espargaro (Aprilia Racing), yang start dari posisi keempat.
Espargaro punya rekor bagus di Aragon. Ketika Aprilia masih berstatus tim gurem, Espargaro selalu mencetak hasil terbaiknya di sana.
Baca Juga: MotoGP Aragon 2022 - Peluang Menang Bisa Diraih Aleix Espargaro Meski Ducati Mendominasi
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | MotoGP.com |
Komentar