BOLASPORT.COM - Mantan penyerang Inggris, Wayne Rooney, tidak paham dengan kritik yang ditujukan kepada juru taktik tim nasional, Gareth Southgate.
Penampilan Inggris dan kinerja Southgate menjadi sorotan menyusul hasil minor di UEFA Nations League musim 2022-2023.
The Three Lions kalah dua kali dari Hungaria pada pertandingan Liga A Grup 3, masing-masing dengan skor 0-1 dan 0-4.
Inggris juga hanya bisa bermain seri 1-1 melawan Jerman dan 0-0 kontra Italia.
Wayne Rooney membela Southgate atas situasi yang dialami Inggris.
“Apa yang diinginkan orang-orang? Tim Inggris Southgate adalah tim tersukses kedua sepanjang sejarah. Mereka melakoni UEFA Nations League setelah final Piala Eropa,” kata Rooney seperti dikutip BolaSport.com dari Metro.
“Bedanya sekarang adalah tidak ada pertandingan uji coba dan ruang untuk para pemain bernapas. Semua pertandingan UEFA Nations League semuanya sulit.”
“Inggris berhadapan dengan Italia dan Jerman. Pertandingan semacam ini berisiko berujung kekalahan. Seharusnya semua orang mengingat hal ini dulu.”
“Kekalahan 0-4 dari Hungaria adalah satu momen buruk dan tidak usah dianalisis terlalu dalam menurut saya,” ucap dia.
Wayne Rooney pun masih percaya Inggris akan tetap menjadi salah satu unggulan pada Piala Dunia 2022 di Qatar, 20 November-18 Desember mendatang.
“Piala Dunia 2022 akan sulit karena Inggris baru juara satu kali. Saya harap Inggris bisa membangun momentum dari final Euro 2020 dan kesuksesan tim perempuan memenangi Piala Eropa Wanita,” tutur eks kapten Manchester United itu.
“Inggris jelas salah satu tim favorit juara. Mereka berada di grup yang seharusnya mereka bisa lewati, walau menurut saya Amerika Serikat bisa mengejutkan.”
“Betul, tim-tim di Piala Dunia juga butuh keberuntungan, tetapi Inggris punya skuad yang menjanjikan,” ujarnya.
Rooney juga menantikan cara Southgate memaksimalkan para pemain yang ia panggil, termasuk nama-nama seperti Harry Maguire dan Kalvin Phillips yang masuk skuad meski minim waktu bermain di klub.
Baca Juga: PIALA DUNIA - Cuma Absen 3-4 Pekan, Marco Reus Masih Punya Harapan ke Piala Dunia 2022
“Hal terpenting untuk Gareth Southgate adalah dia punya beberapa pemain yang tidak bermain di klub, dan menarik untuk melihat cara dia menanganinya,” kata dia.
“Ada Harry Maguire, Luke Shaw, Kalvin Phillips, dan beberapa nama lain. Akan menarik melihat apa yang akan dilakukan Southgate,” ucap Rooney lagi.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Metro.co.uk |
Komentar