BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong dijadwalkan melawan Curacao dalam rangkaian FIFA Matchday mendatang.
Berdasarkan jadwal, laga timnas Indonesia melawan Curacao akan berlangsung dua kali dengan pertandingan pertama dihelat di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada akhir pekan ini.
Menjelang laga pertama, timnas Indonesia sudah melakukan beberapa sesi latihan di Bandung sejak Senin (19/9/2022).
Shin Tae-yong selaku pelatih memanggil 23 pemain untuk ikut serta dalam latihan menjelang FIFA Matchday kontra Curacao.
Dalam 23 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong, ada sederet para pemain yang berkarir di luar negeri seperti Asnawi Mangkualam, Egy Maulana Vikri, Witan Sulaiman.
Di samping itu juga ada Elkan Baggott, Saddil Ramdani, dan Pratama Arhan.
Pemain-pemain tersebut tampak sudah mengikuti sesi latihan bersama timnas Indonesia di Bandung.
Mereka berlatih bersama pemain-pemain lain, termasuk dua nama yang baru mengukir pencapaian impresif di timnas U-20 Indonesia, yakni Marselino Ferdinan dan Muhammad Ferarri.
Marselino Ferdinan dan Muhammad Ferarri sukses membawa timnas U-20 Indoensia lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023.
Terkait pertandingan melawan Curacao, Shin Tae-yong mengaku akan berusaha mempersiapkan tim sebaik mungkin.
Timnas Indonesia bakal melakoni dua laga melawan Curacao.
Laga pertama timnas Indonesia dijadwalkan pada Sabtu (24/9/2022).
Sementara, laga kedua timnas Indonesia dijadwalkan pada Selasa (27/9/2022).
Shin Tae-yong bakal mencari tahu kekuatan Curacao yang saat ini menduduki 85 besar ranking FIFA.
"Jujur tidak tahu tentang Curacao, sampai besok akan analisa tentang tim seperti apa baru nanti kasih tau taktiknya gimana," kata Shin Tae-yong seusai memimpin latihan perdana di Bandung, Senin (19/9/2022), dikutip dari laman resmi PSSI.
Curacao merupakan negara Kepulauan Karibia yang tergabung dalam Zona CONCACAF.
Saat ini, mereka berada di peringkat ke-84 ranking FIFA atau unggul 71 posisi atas Indonesia yang menempati urutan ke-155.
Melihat dari ranking FIFA terkini, Indonesia tampaknya harus berjuang keras untuk bisa memenangi laga kontra Curacao.
Jadwal Laga Timnas Indonesia Vs Curacao
Sabtu, 24 September 2022
Timnas Indonesia vs Curacao - Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA)
Selasa, 27 September 2022
Timnas Indonesia vs Curacao - Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar