Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Jepang 2022 - Jelang Balapan Enea Bastianini Sempatkan Jalan-Jalan

By Wawan Saputra - Kamis, 22 September 2022 | 17:00 WIB
Pembalap Gresini Racing, Enea Bastinini mengenakan pakaian tradisional Jepang, Kimono
MOTOGP.COM
Pembalap Gresini Racing, Enea Bastinini mengenakan pakaian tradisional Jepang, Kimono

BOLASPORT.COM - Pembalap Gresini Racing, Enea Bastianini, menyempatkan untuk jalan-jalan keliling Tokyo jelang balapan di Sirkuit Motegi, Jepang.

Mulai besok, Jumat (23/9/2022) para pembalap kelas premier MotoGP akan menjalani serangkaian kegiatan MotoGP Jepang 2022 yang ditandai dengan latihan bebas pertama.

MotoGP Jepang kembali digelar setelah dua tahun vakum karena pandemi Covid-19 yang melanda dunia.

Bagi Bastianini balapan kali ini menjadi spesial, karena pertama kalinya menunggangi motor MotoGP di Sirkuit Motegi, Jepang. Terakhir kali Bastianini mentas di Sirkuit Motegi, Jepang saat berada di kelas Moto2.

Menjelang balapan akhir pekan nanti, ada pemandangan yang menarik. Dimana Bastianini terlihat sedang jalan-jalan mengelilingi kota Tokyo.

Bastianini terlihat melakukan tur kecil melalui jalan-jalan di distrik Ginza kemudian ke Teater Kabuki Tokyo.

Tidak hanya itu Bastianini juga mengenakan baju tradisional Jepang, Kimono bersama beberapa pembalap tuan rumah lainnya.

Pembalap yang baru saja meraih kemenangan keempatnya tersebut ditemani Tetsuta Nagashima, Ai Ogura, Ayumu Sasaki, Tatsuki Suzuki, Kaito Toba, Ryusei Yamanaka dan Taiyo Furusato.

Secara terbuka Bastianini mengakui bahwa dia merupakan penggemar para pembalap Jepang tersebut.

Enea Bastianini bersama beberapa pembalap Jepang sedang melakukan tur kecil di Kota Tokyo sebelum gelaran MotoGP Jepang 2022
MOTOGP.COM
Enea Bastianini bersama beberapa pembalap Jepang sedang melakukan tur kecil di Kota Tokyo sebelum gelaran MotoGP Jepang 2022

Baca Juga: Bayang-bayang Sedih Alex Rins dan Suzuki Jelang MotoGP Jepang 2022

Selain itu, Bastianini juga mengatakan bahwa Kota Tokyo merupakan salah satu tempat favoritnya ketika berkunjung ke Jepang.

Tidak hanya sekedar jalan-jalan berkeliling kota, Bastianini juga mencicipi beberapa makanan khas Jepang seperti sushi.

"Saya penggemar berat para pembalap Jepang dan Tokyo adalah salah satu tempat favorit saya," ucap Bastianini dikutip Bolasport.com dari Speedweek, Kamis (22/9/2022).

"Saya menikmatinya dengan para pembalap Jepang di acara sebelum balapan ini."

"Sekarang saya akan pergi dan mengenakan Kimono untuk pertama kalinya."

"Saya juga bersemangat untuk melihat opera."

Bastianini sendiri ingin mendapatkan hasil maksimal pada MotoGP Jepang 2022.

Baca Juga: Punya Potensi Besar Untungkan Pabrikan, MotoGP Lirik Balapan di India

Pembalap berkebangsaan Italia tersebut tidak ingin kehilangan momentum positifnya setelah dua balapan terakhir berhasil naik podium.

Meski belum pernah balapan di Sirkuit Motegi, Jepang menggunakan motor MotoGP Bastianini tak ragu pasang target kembali naik podium.

"Saya perlu menjaga momentum dalam lima balapan terakhir," ucap Bastianini dikutip Bolasport.com dari laman resmi Gresini.

"Saya tidak pernah membalap di Jepang dengan motor MotoGP."

"Tapi saya ingin melakukannya dengan baik dan berusaha untuk selalu berada di podium."

Baca Juga: MotoGP Jepang 2022 - Hadapi Situasi Sulit, Quartararo Masih Punya Pilihan

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Speedweek.com, motogp, Gresini Racing
REKOMENDASI HARI INI

Armando Oropa Dipanggil Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024, Pelatih PSBS: Harganya Pasti Naik Itu!

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X