Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Boaz Solossa Diincar Persipura, Manajemen PSS Sleman Akui Belum Ada Pembicaraan

By Ibnu Shiddiq NF - Sabtu, 24 September 2022 | 15:45 WIB
Persipura bersiap untuk mencari penerus Boaz Solossa
PSSI.ORG
Persipura bersiap untuk mencari penerus Boaz Solossa

BOLASPORT.COM - Manajemen PSS Sleman angkat suara perihal ketertarikan Persipura Jayapura terhadap Boaz Solossa.

Sebelumnya, manajer Persipura, Yan Permenas Mandenas secara terang-terangan berniat memulangkan Boaz Solossa.

Hal tersebut diungkapkan melalui unggahan di akun pribadi Instagram-nya yang menyertakan foto bersama sang pemain.

Kebetulan saat itu Boaz Solossa sedang berkunjung ke mess pemain Persipura di Wisma Atlet Menembak, Kampung Harapan, Kabupaten Jayapura.

Baca Juga: Kualitas Curacao Berada di Level Berbeda, Elkan Baggott Nilai Pemain Enggan Ciut Nyali

Yan Mandenas pun berharap Boaz Solossa bisa berseragam Mutiara Hitam lagi pada putaran kedua Liga 2 nanti.

Sementara pelatih Persipura, Ricky Nelso juga mengklaim dirinya telah melobi striker Timnas Indonesia tersebut.

Dia bahkan menyebut kans Boaz Solossa kembali membela Persipura sangat besar.

Menyikapi kabar tersebut, manajemen PSS Sleman menegaskan bahwa Boaz masih memiliki kontrak hingga akhir musim.

Direktur utama PT PSS, Andywardhana menyatakan sampai sekarang tidak ada pembicaraan dengan Persipura.

"PSS masih memiliki kontrak dengan Boaz sampai akhir musim nanti," kata Andywardhana.

"Dan dari pemain yang bersangkutan serta dari pihak Persipura belum ada sama sekali pembicaraan ke PSS mengenai hal tersebut."

Lebih lanjut, Andywardhana menuturkan pihaknya menyesalkan soal kabar kepergian Boaz Solossa.

Kendati demikian, dirinya meyakini Boaz adalah pemain yang menjunjung tinggi profesionalisme.

Baca Juga: Kim Pan-gon Beberkan Alasan Malaysia Tumbangkan Thailand, Sebut-sebut Perkara Mental

"Saya sangat menyayangkan bahwa tiba-tiba ada statement seperti itu muncul ke publik tanpa pembicaraan dengan kami sebelumnya."

"Tapi apapun itu kami percaya Kaka Boaz akan menghormati kontrak hingga akhir musim," ucapnya.

Boaz Solossa sendiri didatangkan PSS Sleman semenjak turnamen pramusim Pial Presiden 2022.

Dia selalu menjadi andalan lini depan PSS hingga pekan ke-10 Liga 1 2022/2023.

Boaz tak pernah absen memperkuat PSS meskipun lebih sering bermain dari bangku cadangan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Janjikan Bonus, Umuh Muchtar: Penting Persib Kondusif dan Juara

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136