Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kabar Sergio Busquets Tinggalkan Barcelona dan bakal Bermain di MLS Cuma Rumor

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Minggu, 25 September 2022 | 06:15 WIB
Kapten Barcelona, Sergio Busquets.
TWITTER.COM/BARCAUNIVERSAL
Kapten Barcelona, Sergio Busquets.

BOLASPORT.COM - Kabar Sergio Busquets meninggalkan Barcelona dan bakal bermain di Liga Amerika Serikat, MLS ternyata hanya sebatas rumor belaka.

Hal itu disampaikan langsung oleh pemain yang bersangkutan di sela-sela persiapannya bersama timnas Spanyol di UEFA Nations League.

Sebelumnya dikabarkan oleh Diario Sport bahwa Sergio Busquets bakal meninggalkan Barcelona pada akhir musim 2022-2023.

Sebagai destinasi berikutnya Sergio Busquets bakal menjajal kompetisi Liga Amerika Serikat, MLS.

Kabar tersebut muncul berkaitan dengan kontrak Sergio Busquets di Barcelona.

Saat ini Sergio Busquets telah memasuki tahun terakhir kontrak bersama Barcelona.

Pemain jebolan La Masia tersebut diyakini tidak akan mempernajang masa baktinya di Camp Nou.

Baca Juga: PIALA DUNIA - Pemerintah Qatar Batasi Masuk Pengunjung selama Piala Dunia 2022

Keinginannya untuk mencari peruntungan dan pengalaman baru disebut-sebut sebagai alasan dasarnya.

Klub milik David Beckham, Inter Miami, dikaitkan langsung dengan Busquets segera setelah kabar tersebut muncul ke permukaan.

Bahkan Inter Miami dikabarkan sudah menjalin kontak dengan Busquets dan tinggal menyelesaikan kesepakatan kontrak.

Namun, Busquets buru-buru menepis kabar terkait dirinya yang bakal angkat kaki dari Camp Nou.

Pemain berusia 34 tahun itu mengeklaim bahwa dirinya belum membuat keputusan terkait masa depannya.

Di samping itu, Busquets juga bakal menyelesaikan kontraknya dengan Barcelona terlepas diperpanjang atau tidak.

Kabar yang menyebutkan dirinya bakal pergi dari runner-up Liga Spanyol musim lalu itu hanya sebatas rumor belaka.

Nabil Fekir (kiri) dan Sergio Busquets (kanan) berebut bola dalam laga antara Real Betis dan Barcelona di Estadio Benito Villamarin pada Sabtu (7/5/2022) waktu setempat.
TWITTER.COM/LALIGAEN
Nabil Fekir (kiri) dan Sergio Busquets (kanan) berebut bola dalam laga antara Real Betis dan Barcelona di Estadio Benito Villamarin pada Sabtu (7/5/2022) waktu setempat.

Baca Juga: PIALA DUNIA - Cuek dengan Status Underdog, Wales akan ke Piala Dunia 2022 untuk Juara

"Saya tidak bisa memberi tahu Anda apa pun karena tidak ada apa-apa," kata Busquets seperti dikutip BolaSport.com dari Marca.

"Tidak ada apa pun meskipun rumor yang muncul."

"Tidak ada yang resmi. Saya akan melihat bagaimana saya melakukannya musim ini."

"Tidak ada. Saya ingin menikmati diri saya sendiri dan kemudian saya akan melihat kedepannya."

"Jelas bahwa saya sudah tidak lagi berusia 20 tahun."

"Memang benar bahwa ini adalah tahun terakhir kontrak saya, tetapi hal-hal yang telah dibuat resmi adalah palsu," ujar Busquets menambahkan.

Saat ini Busquets tercatat sebagai pemain dengan jumlah penampilan terbanyak ketiga di bawah Lionel Messi dan Xavi Hernandez di Barcelona.

Baca Juga: Dua Bek Andalan Absen Sebulan, Barcelona Sambut El Clasico dan Liga Champions dengan Pincang

Sejak dipromosikan ke tim utama Juli 2008, Busquets sudah menjadi pemain inti Barcelona.

Tercatat Busquets sudah menorehkan 685 laga bersama Barcelona di semua ajang kompetitif.

Delapan trofi Liga Spanyol dan tiga gelar Liga Champions menjadi bukti sahih peran vitalnya di lini tengah El Barca.

Pada musim 2022-2023, Busquets sudah memainkan lima laga dengan empat di antaranya tampil di Liga Spanyol.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Sportbible.com, Marca
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Idolanya Dapat Suara Terbanyak dalam Voting All Star, Megawati Tetap Masuk meski Kalah dalam Peringkat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X