BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Curacao mengaku kurang puas dengan hasil yang diraih anak asuhnya dalam laga FIFA Matchday melawan timnas Indonesia di Stadion Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Sabtu (24/9/2022).
Curacao memang dipaksa harus mengakui keunggulan timnas Indonesia setelah kalah 2-3.
Kekalahan itu tentu saja membuat pelatih Curacao, Remko Bicentini, tak merasa senang karena tujuan melawan timnas Indonesia adalah menang.
Namun, mereka tak bisa meraih hasil maksimal dalam pertandingan uji coba ini.
Baca Juga: Timnas Indonesia Bungkam Curacao, Shin Tae-yong: Pemain Kami Tidak Takut dengan Lawan
Padahal, Curacao sejak awal telah tampil menekan tim tuan rumah.
Tim asal Kepulauan Karibia itu bahkan sempat memimpin lebih dulu karena permainan bagus yang mereka tunjukkan.
Namun, penampilan mereka menurun setelah timnas Indonesia berhasil menyamakan skor pada menit ke-19
Para pemain Curacao dinilai tak bermain bagus karena setelah skor disamakan, formasi para pemain tidak sesuai dengan harapan tim pelatih.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar