BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengaku terharu dengan kerberhasilan timnas Indonesia mengalahkan Curacao pada laga FIFA Matchday di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Sabtu (24/9/2022).
Timnas Indonesia dalam laga ini meraih kemenangan 3-2 atas Curacao.
Dalam laga uji coba ini, timnas Indonesia memang tak diunggulkan karena jarak ranking FIFA yang terpaut jauh dari Curacao.
Skuad Curacao juga lebih banyak dihuni pemain yang tampil di Liga Eropa.
Baca Juga: Timnas Indonesia Bungkam Curacao, Shin Tae-yong: Pemain Kami Tidak Takut dengan Lawan
Peringkat timnas Indonesia di ranking FIFA berada pada posisi 155, sedangkan Curacao di tempat ke-84.
Situasi ini pun membuat tim asuhan Shin Tae-yong sempat diragukan bisa meraih kemenangan.
Pasalnya, lawan yang dihadapi Fachruddin dan kawan-kawan bukan tim yang mudah.
Apalagi, mereka unggul jauh dari timnas Indonesia dalam hal postur tubuh.
Ternyata keraguan ini tak hanya dirasakan netizen atau masyarakat Indonesia.
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengaku bahwa dia juga sempat pesimistis timnas Indonesia bisa meraih kemenangan atas Curacao.
Menurutnya Curacao jauh lebih diunggulkan dari segi peringkat hingga kualitas pemain.
Namun, para pemain Skuad Garuda mampu menunjukkan penampilan terbaiknya sehingga meraih kemenangan.
Baca Juga: Absen Lawan Curacao, Shin Tae-yong Simpan Asnawi Mangkualam untuk Piala AFF 2022
Hasil ini pun membuat Mochamad Iriawan merasa terharu karena timnas mampu mempermalukan tim dengan level yang jauh di atasnya.
Dia menilai Marc Klok dan kawan-kawan tampil luar biasa dan tak menyerah hingga akhir.
Rasa pesimistis yang sempat muncul ternyata terhapuskan karena Skuad Garuda menunjukkan perkembangan luar biasa.
“Saya terharu luar biasa melihat permainan mereka,” kata pria yang akrab disapa Iwan Bule tersebut.
“Tadinya kita melihat sudah bilang ‘Haduh, ini kita bisa kalah’. Tetapi, ternyata para pemain tampil luar biasa,” tuturnya.
Lebih lanjut, Iwan Bule pun berharap tim asuhan Shin Tae-yong itu bisa meraih kemenangan lagi dalam laga kedua nanti.
Timnas Indonesia akan bertemu lagi dengan Curacao dalam leg kedua di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Selasa (25/9/2022).
Baca Juga: Luis Milla Tepati Janji Dukung Timnas Indonesia Vs Curacao di Stadion GBLA
Menurut Iwan Bule, apabila timnas meraih kemenangan lagi, maka peringkat Indonesia di ranking FIFA akan merangkak lagi ke atas.
“Alhamdulillah sedang meningkat dan berusaha terus memperbaiki peringkat. Insyaallah kalau juga menang di Pakansari, nanti kita bisa naik lagi rankingnya,” kata Ketum PSSI.
View this post on Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar