BOLASPORT.COM - Mantan petarung UFC, Brendan Schaub, menilai bahwa Mike Tyson tak memiliki peluang menang melawan Tyson Fury di masa jayanya.
Brendan Schaub kedatangan legenda tinju kelas berat dunia Mike Tyson dalam siaran podcastnya belum lama ini.
Dalam kesempatan tersebut, Schaub tanpa ragu mengungkapkan segala kemungkinan jika Mike Tyson bersua Tyson Fury di ring.
Berhadapan dengan mantan petinju sangar seperti Mike Tyson tak membuat Brendan Schaub ciut nyali dalam mengungkapkan pandangannya.
Jika bertemu dalam masa jaya, Schaub merasa Si Leher Beton tidak akan mampu mengalahkan Tyson Fury.
Petinju yang kini masih menyandang sabuk juara WBC itu memiliki modal besar untuk menghentikan keganasan Mike Tyson.
Kemampuan teknik Tyson Fury dalam bertahan dan melancarkan serangan masih jauh lebih baik dibandingkan pria asal Amerika Serikat itu.
Kendati demikian, Big Brown tetap menaruh rasa hormat kepada Mike Tyson yang telah menorehkan segudang pencapaian di dunia tinju.
Baca Juga: Tak Ada yang Mustahil, Pelatih Khabib Bisa Bikin Jake Paul Jago MMA
"Mike, sebelum menjawab itu, ini bukanlah sesuatu yang tidak hormat dari saya untuk Anda," ucap Brendan Schaub.
"Secara teknis Fury bisa bertahan dan gerak kakinya bagus."
"Bagi saya dalam hal teknik, Tyson Fury adalah yang terbaik yang pernah kami miliki," imbuhnya, seperti dilansir BolaSport.com dari Lowkick MMA.
Melihat pandangan Brenda Schaub tersebut tak lantas membuat Mike Tyson geram.
Juara termuda kelas berat sepanjang sejarah itu tak peduli jika akhirnya Tyson Fury berhasil mengalahkannya di atas ring.
Mike Tyson masih berbangga jika dia akhirnya harus kalah, menurutnya kesangaran nama Tyson masih terpampang dalam diri petinju Inggris itu.
"Dengar, hanya dia Tyson Fury yang bisa menunjukkan kehebatan saya," kata Mike Tyson menjelaskan.
"Saya tidak tahu, saya tidak peduli jika dia mengalahkan saya atau tidak, namanya adalah Tyson."
"Dia bisa mengalahkan saya, saya tidak peduli karena dalam namanya ada nama petinju paling hebat yang pernah ada," imbuhnya.
Baca Juga: Sama-sama Punya Kans Menang, Trilogi Usman vs Edwards Dijamin Sengit
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | lowkickmma.com |
Komentar