BOLASPORT.COM - Pembalap penguji Ducati, Michele Pirro memeberikan wejangan kepada Francesco Bagnaia untuk hati-hati karena persaingan menuju gelar juara akan dimulai pada MotoGP Australia 2022.
Persaingan perebutan gelar Juara Dunia MotoGP 2022 di akhir musim ini berjalan sangat ketat dan menegangkan.
Panasnya persaingan dikarenakan ada lima pembalap di klasemen yang masih memiliki peluang untuk menjadi Juara Dunia.
Namun yang jadi sorotan adalah duel antara Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) dan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo).
Saat ini kedua pembalap itu hanya berbeda dua poin saja, Quartararo sudah mengoleksi 219 poin dibuntuti oleh Bagnaia yang mengumpulkan 217 poin.
Menurut Pirro, Bagnaia sudah berhasil melewati fase tersulit musim ini dengan memangkas jarak cukup signifikan.
Bagnaia memang lebih diunggulkan untuk meraih gelar Juara Dunia musim ini.
Ada beberapa faktor yang jadi alasan, pertama adalah fakta bahwa Desmosedici tunggangan Bagnaia secara performa jauh lebih baik jika dibandingkan dengan Yamaha atau pabrikan lainnya.
Baca Juga: Setelah Marc Marquez, Swingarm Jadi Tanda Kiamat Lainnya untuk Honda?
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Paddock GP |
Komentar