BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo resmi mencetak 700 gol sepanjang karier di level klub dalam laga Everton vs Manchester United. Butuh 20 tahun bagi Ronaldo mencapai perolehan mengagumkan tersebut.
Gol Cristiano Ronaldo membawa Manchester United menang 2-1 atas Everton dalam lanjutan Liga Inggris di Goodison Park, Minggu (9/10/2022).
Superstar Portugal berusia 37 tahun menuntaskan umpan terobosan Casemiro dengan tendangan kaki kiri yang meluncur mulus ke gawang Jordan Pickford.
Lesakan itu bersejarah karena menandakan gol ke-700 Cristiano Ronaldo jika hanya menghitung kontribusi di klub.
Momen spesial di Everton hampir bertepatan dengan kejadian lahirnya gol pertama Ronaldo di kancah kompetitif bersama Sporting CP dua dekade silam.
Hitungan luar biasa ini dimulai ketika Ronaldo melakoni debut sebagai starter di Liga Portugal melawan Moreirense, 7 Oktober 2002.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Gagalkan Dua Kali Comeback Liverpool, Arsenal Balik ke Puncak
Kala itu usianya masih 17 tahun dan baru diroketkan setelah pamer sederet penampilan mengagumkan bersama tim junior.
Sebelum tampil melawan Moreirense, Ronaldo menjalani partai pertamanya dengan hasil mengecewakan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Transfermarkt.com |
Komentar