Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ikuti Jejak Persija Jakarta, Persib Bandung Berniat Gelar Uji Coba

By Arif Setiawan - Selasa, 11 Oktober 2022 | 13:45 WIB
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, nampak sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat berlatih di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jawa Barat, 1 Oktober 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, nampak sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat berlatih di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jawa Barat, 1 Oktober 2022.

BOLASPORT.COM - Klub Liga 1 2022/2023, Persib Bandung berniat menggelar uji coba sambil menanti kompetisi kembali bergulir.

Seperti yang diketahui, kompetisi Liga 1 2022/2023 saat ini sedang dihentikan sementara buntut tragedi Kanjuruhan.

Skuad Persib Bandung sendiri beberapa waktu lalu sempat diliburkan.

Hingga akhirnya Mark Klok dkk kembali menjalani latihan mulai Senin (10/10/2022).

Luis Milla menjelaskan program latihan akan terus dilakukan.

Baca Juga: TGIPF Heran Polres Malang Tunduk, Ada Sosok Kuat hingga Arema FC Vs Persebaya Tetap Dilangsungkan Malam Hari

Tak hanya latihan, pelatih asal Spanyol itu berniat untuk menggelar laga uji coba.

"Kami rencananya akan menggelar latihan empat kali di pekan ini," kata Luis Milla, dilansir BolaSport.com dari Kompas.com.

"Dan kemungkinan setelah tiga pekan ke depan liga akan bergulir lagi."

"Jadi kemungkinan kami akan melakukan tiga pertandingan (uji coba)," ujarnya.

Dalam hal ini, Luis Milla tak menyebutkan tim mana yang bakal dihadapi Persib Bandung.

Mantan pelatih timnas Indonesia itu hanya membocorkan apabila Persib berencana menjalani uji coba setiap pekannya.

Baca Juga: Tragedi Kanjuruhan: Polisi Tegaskan Gas Air Mata Tidak Mematikan dan Bukan Penyebab Kematian

"Rencananya kami berjalan step by step, pekan demi pekan," ucap Luis Milla.

"Kami belum akan bertanding (di liga) jadi rencananya kami akan menggelar pertandingan (uji coba) di setiap akhir pekan," tuturnya.

Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, nampak sedang melakukan sesi jumpa pers di Graha Persib, Bandung, Jawa Barat, 1 Oktober 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, nampak sedang melakukan sesi jumpa pers di Graha Persib, Bandung, Jawa Barat, 1 Oktober 2022.

Sementara itu, beberapa tim lainnya memang terlihat sudah menggelar uji coba.

Salah satunya yakni Persija Jakarta.

Tepatnya, Macan Kemayoran menggelar uji tanding dengan Persikabo 1973 pada Sabtu (8/10/2022).

Pada kesempatan tersebut Persija Jakarta meraih kemenangan dengan skor 3-1.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Kompas.com
REKOMENDASI HARI INI

Mascherano Jadi Pelatih Inter Miami, Siap-Siap Lionel Messi dkk Minim Prestasi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136