Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pol Espargaro Blak-blakan Kena Mental Sejak Marc Marquez Kembali Balapan

By Agung Kurniawan - Selasa, 11 Oktober 2022 | 20:30 WIB
Pembalap Repsol Honda, Pol Espargaro pada MotoGP Jepang 2022
MOTOGP.COM
Pembalap Repsol Honda, Pol Espargaro pada MotoGP Jepang 2022

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Pol Espargaro, tak segan mengaku dirinya kehilangan motivasi sejak Marc Marquez bisa kembali ke lintasan.

Tampil apik pada balapan pembuka MotoGP 2022 tak membuat Pol Espargaro bisa mengarungi kompetisi dengan mudah.

Sejak meraih podium di GP Qatar, kesulitan demi kesulitan dialami Pol Espargaro yang belum bisa mengerahkan potensi rc213v dengan menyeluruh.

Peran kontribusi Pol Espargaro kian diharapkan Repsol Honda setelah Marc Marquez harus absen lagi untuk memulihkan fisiknya.

Hingga MotoGP 2022 menyisakan tiga seri terakhir, pembalap asal Spanyol tersebut masih menjadi satu-satunya rider Honda yang sudah mengemas podium.

Kendati demikian, torehan poin Pol Espargaro dalam tabel klasemen sementara masih kalah dari Marc Marquez.

Masalah Pol Espargaro kian bertambah setelah dirinya dipastikan terdepak dari skuad Repsol Honda untuk MotoGP 2023 mendatang.

Adik kandung pembalap Aprilia Aleix Espargaro itu akan membela Tech3 Gas-gas musim depan.

Baca Juga: Morbidelli Ungkap Alasan Sulitnya Yamaha Bersaing di Lintasan Basah

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez usai meraih pole position pada MotoGP Jepang 2022, Sabtu (24/9/2022)
MOTOGP.COM
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez usai meraih pole position pada MotoGP Jepang 2022, Sabtu (24/9/2022)

Sementara tempat Pol Espargaro yang lowong di Repsol Honda akan diisi oleh juara dunia musim 2020 Joan Mir.

Seiring dengan kembalinya Marc Marquez sejak tes di Sirkuit Misano, Italia dan dalam tiga balapan terakhir membuat Pol Espargaro kian tak bergairah.

Dia seakan kena mental lantaran Baby Alien berhasil tampil lebih baik darinya setidaknya dalam dua balapan terakhir yang dijalani.

Dengan situasi seperti ini, pembalap berusia 31 tahun tersebut mengaku sulit untuk menumbuhkan gairah balapnya lagi di sisa waktunya bersama Repsol Honda.

"Sangatlah sulit, sejak Marc Marquez kembali di Misano semua orang mulai bekerja lagi," kata Pol Espargaro, dilansir dari Motorsport-Total.

"Tapi bagi saya tetap sama untuk banyak balapan, sejak saya dipastikan pergi, semua orang tahu di sini tak ada lagi motivasi untuk berkembang," imbuhnya.

Lebih lanjut, Pol Espargaro juga menyoroti sikap Honda yang seakan menganak tirikan dirinya.

Dia tak berkesempatan mencoba swingarm Kalex yang dipakai Marc Marquez atau bahkan frame baru yang justru diberikan kepada Takaaki Nakagami yang notabene pembalap tim satelit Honda.

"Saya sudah melakuakn sesuatu, saya sudah move on, saya tidak mendapatkan apa pun saya tahu saya akan kesulitan lagi," ucap Pol Espargaro.

"Tak ada seorang pun yang membantu saya dalam situasi ini, itulah mengapa semua berjalan sulit."

"Ya, perasaan ini cukup kuat, memang benar saya pernah berada dalam situasi ini dengan pabrikan lain, tapi saya harus mengakui tidak seperti ini juga," imbuhnya.

Pol Espargaro kembali mendapatkan kesempatan untuk membuktikan dirinya pada seri MotoGP Australia 2022.

Rangkaian sesi MotoGP Australia 2022 akan dilangsungkan di Phillip Island pada akhir pekan ini tepatnya tanggal 14-16 Oktober.

Baca Juga: MotoGP Australia 2022 - Menanti Jawaban Fabio Quartararo yang Sedang Galau

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Kabar Buruk dari Persib Usai Tahan Imbang Port FC, Bojan Hodak: Tyronne Engkelnya Terkilir

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X