Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gabung Barcelona, Lewandowski Terancam Balik ke Masa Kelam di Liga Champions

By Ade Jayadireja - Kamis, 13 Oktober 2022 | 18:30 WIB
Penyerang Barcelona, Robert Lewandowski, sukses menyarangkan dua gol saat timnya menundukkan Elche dengan skor 3-0 dalam lanjutan Liga Spanyol 2022-2023.
TWITTER.COM/BARCAUNIVERSAL
Penyerang Barcelona, Robert Lewandowski, sukses menyarangkan dua gol saat timnya menundukkan Elche dengan skor 3-0 dalam lanjutan Liga Spanyol 2022-2023.

BOLASPORT.COM - Memutuskan gabung ke Barcelona, Robert Lewandowski justru bisa mengulangi masa kelam di Liga Champions.

Robert Lewandowski mengusung ambisi besar saat merapat ke Barcelona pada bursa transfer musim panas 2022.

Dia bertekad membawa raksasa Catalunya menuju tangga juara Liga Champions.

"Saya datang ke sini untuk memenangkan gelar dan Liga Champions adalah titel yang paling penting, tetapi Anda harus melangkah selangkah demi selangkah," ucap Lewandowski ketika diperkenalkan sebagai amunisi anyar Barca.

Nyatanya, Lewandowski tak kuasa mendongkrak performa Barcelona pada Liga Champions 2022-2023.

Sang bomber memang menyumbang dua gol tatkala Blaugrana mengimbangi Inter Milan 3-3 dalam matchday keempat Grup C, Rabu (12/10/2022) atau Kamis dini hari WIB.

Namun, hasil tersebut tetap saja menempatkan Barcelona dalam situasi rawan tidak lolos ke babak 16 besar.

Baca Juga: Temuan 2 Kardus Miras oleh Polisi di Stadion Kanjuruhan Ternyata Cuma Obat Hewan Ternak

Barcelona menghuni tangga ketiga klasemen usai meraih empat poin, tertinggal dari Bayern Muenchen (12 poin) dan Inter Milan (7).

Kelolosan Barcelona ke fase gugur pun tidak lagi ditentukan sendiri.

Selain harus memenangi dua laga tersisa di grup C, skuad asuhan Xavi Hernandez juga wajib berharap Inter Milan gagal meraih kemenangan.

Andai Barcelona gagal finis di urutan dua besar, maka ini akan menjadi kali kedua Lewandowski terhenti pada babak grup Liga Champions.

Kali pertama dia merasakannya adalah 11 tahun silam atau musim 2011-2012 bersama Borussia Dortmund.

Saat itu, Die Borussen menuntaskan kompetisi sebagai juru kunci Grup F.

Dortmund pun kehilangan tiket menuju Liga Europa yang jatuh ke tangan Olympiacos.

Lebih mirisnya lagi, Lewandoswki cuma sanggup mencetak gol dari enam penampilan selama penyisihan grup pada musim tersebut.

Adapun pencapaian terbaik Lewandowski di Liga Champions adalah menjadi kampiun bareng Bayern Muenchen dalam edisi 2019-2020.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Transfermarkt.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Kali Terakhir Liverpool Menang Lawan Real Madrid, Kapten Terlama The Reds Menggila dan Iker Casillas Dipaksa Pungut Bola 4 Kali

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136