BOLASPORT.COM - Virgil van Dijk jadi bek dengan peringkat tertinggi di Ballon d'Or 2022 dan mengalahkan 4 bek lainnya yang masuk daftar nominasi.
Pemenang Ballon d'Or 2022 akhirnya telah diumumkan di Theatre du Chatelet, Paris, Senin (17/10/2022) atau Selasa dini hari WIB.
Pada seremoni tersebut, Karim Benzema keluar sebagai pemenang usai mengalahkan 29 pemain hebat lainnya yang masuk daftar nominasi.
Dari 29 kandidat lain, pemain bintang Liverpool, Virgil van Dijk, merupakan salah satu yang dikalahkan oleh Benzema.
Pemain asal Belanda itu menempati urutan ke-16 untuk penghargaan bergengsi tersebut.
Meski hanya menempati urutan ke-16, Van Dijk tetap harus berbangga hati.
Pasalnya, urutan yang diperoleh Van Dijk menjadi peringkat tertinggi yang didapatkan oleh seorang bek.
Menurut laporan Four Four Two yang dinukil BolaSport.com, Van Dijk menjadi bek dengan posisi tertinggi di Ballon d'Or 2022 mengalahkan 4 bek lainnya yang masuk daftar.
Baca Juga: Karim Benzema Sabet Ballon d'Or 2022, Akhir Penantian Prancis setelah Era Zinedine Zidane
Tiga bek tersebut yang dikalahkan oleh Van Dijk adalah Trent Alexander-Arnold (Liverpool), Joao Cancelo (Manchester City), Antonio Ruediger (Chelsea/Real Madrid), dan Joshua Kimmich (Bayern Muenchen).
Untuk Alexander-Arnold, bek kanan Liverpool itu menempati posisi ke-22, bersama dengan Bernardo Silva dan Phil Foden.
Sementara itu, Cancelo, Ruediger, dan Kimmich sama-sama menempati peringkat ke-25.
Berikut daftar peringkat Ballon d'Or 2022, dikutip BolaSport.com dari Four Four Two:
1. Karim Benzema - Real Madrid
2. Sadio Mane - Liverpool/Bayern Muenchen
3. Kevin De Bruyne - Manchester City
4. Robert Lewandowski - Bayern Muenchen/Barcelona
5. Mohamed Salah - Liverpool
6. Kylian Mbappe - Paris Saint-Germain
7. Thibaut Courtois - Real Madrid
8. Vinicius Junior - Real Madrid
9. Luka Modric - Real Madrid
10. Erling Haaland - Man City/Borussia Dortmund
11. Son Heung-min - Tottenham Hotspur
12. Riyad Mahrez - Manchester City
13. Sebastien Haller - Ajax/Borussia Dortmund
14= Fabinho - Liverpool
14= Rafael Leao - AC Milan
16. Virgil van Dijk - Liverpool
17= Dusan Vlahovic - Fiorentina/Juventus
17= Luis Diaz - Porto/Liverpool
17= Casemiro - Real Madrid/Manchester United
20. Cristiano Ronaldo - Manchester United
21. Harry Kane - Tottenham Hotspur
22= Bernardo Silva - Manchester City
22= Phil Foden - Manchester City
22= Trent Alexander-Arnold - Liverpool
25= Christopher Nkunku - RB Leipzig
25= Joao Cancelo - Manchester City
25= Antonio Ruediger - Chelsea/Real Madrid
25= Joshua Kimmich - Bayern Muenchen
25= Mike Maignan - AC Milan
25= Darwin Nunez - Benfica/Liverpool
Baca Juga: Benzema Raih Ballon d'Or 2022, Cristiano Ronaldo Posisi 20, Lionel Messi Hilang Ditelan Bumi
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | fourfourtwo.com |
Komentar