Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liverpool Vs West Ham - Mohamed Salah Lagi Panas, Tumbal Berikutnya Si Raja Mesir

By Beri Bagja - Rabu, 19 Oktober 2022 | 10:15 WIB
Selebrasi Mohamed Salah usai cetak gol dalam duel Liverpool vs Manchester City di Liga Inggris di Anfield (16/10/2022).
OLI SCARFF/AFP
Selebrasi Mohamed Salah usai cetak gol dalam duel Liverpool vs Manchester City di Liga Inggris di Anfield (16/10/2022).

BOLASPORT.COM - Duel Liverpool vs West Ham United mempertemukan lagi Mohamed Salah dengan mangsa terfavoritnya di Liga Inggris.

Mohamed Salah memiliki catatan gol mengesankan saban melakoni bentrokan antara Liverpool vs West Ham United.

Publik Liverpool pasti berharap rekor bagus itu berlanjut ketika mereka berjumpa dalam lanjutan Liga Inggris di Anfield, Rabu (20/10/2022) waktu lokal atau Kamis dini hari WIB.

Bersama Watford, West Ham ialah musuh paling sering dijebol Mohamed Salah dalam kariernya di Liga Inggris.

Menurut data BBC yang dikutip BolaSport.com, penyerang beralias The Egyptian King melesakkan 9 gol ke gawang The Hammers.

Tiada klub lain yang kemasukan lebih banyak dari itu.

Baca Juga: Liverpool Vs Man City - Pep Guardiola soal Lemparan Suporter dan Gol Phil Foden yang Dianulir: Inilah Anfield

Koleksi 9 gol versus West Ham dicapai Mo Salah hanya dalam 10 pertemuan.

Trennya dimulai pada musim pertama Sang Raja Mesir di Liverpool.

Di Liga Inggris 2017-2018, Liverpool menghajar West Ham dua kali dengan skor identik 4-1.

Mohamed Salah masing-masing menyumbang 2 dan 1 gol dalam dua bentrokan tersebut.

Selanjutnya, pemain berambut kribo tak pernah absen mencetak gol ke gawang West Ham antara musim 2018-2019 hingga 2020-2021.

Namun, rekening Mohamed Salah mampat dalam dua perjumpaan musim lalu ketika Liverpool bertemu West Ham (2-3, 1-0).

Kesempatan dia memulihkan ketajaman melawan tumbal utamanya terbuka lagi pada bentrokan pertama musim ini.

Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, mencetak gol penalti dalam laga Grup A Liga Champions kontra Rangers di Stadion Anfield, Selasa (4/10/2022).
NIGEL RODDIS/AFP
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, mencetak gol penalti dalam laga Grup A Liga Champions kontra Rangers di Stadion Anfield, Selasa (4/10/2022).

Performa Sang Raja Mesir sedang panas.

Dia kembali menemukan sentuhannya setelah dikritik tumpul pada periode Agustus hingga menjelang pekan kedua September.

Mohamed Salah kini menyumbangkan 6 gol dalam 6 penampilan terakhir lintas kompetisi, plus sebiji assist.

Baca Juga: Daftar Pemain Bergaji Termahal di Dunia - Mohamed Salah Lewati Ronaldo, Cuma Kalah dari Trio Seleb PSG

Teranyar, dia mencetak rekor hattrick cepat di Liga Champions kala bersua Rangers (7-1) dan menentukan kemenangan Liverpool atas rival utama di Liga Inggris, Manchester City (1-0).

Khusus gol ke gawang Man City, Mohamed Salah sukses mengakhiri penantian membobol gawang musuh di Liga Inggris yang berlangsung nyaris 2 bulan!

Sebelum itu, lesakan terakhir Mo Salah di liga hadir ke gawang Manchester United (22/8/2022), di mana Liverpool takluk 1-2.

Rekor Mohamed Salah dalam laga Liverpool vs West Ham United

2017-2018

2018-2019

2019-2020

2020-2021

2021-2022

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : BBC.com
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Idolanya Dapat Suara Terbanyak dalam Voting All Star, Megawati Tetap Masuk meski Kalah dalam Peringkat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X