BOLASPORT.COM - Kesuksesan memenangi Ballon D’Or tidak membuat Karim Benzema melupakan target besarnya yang lain, yaitu juara Piala Dunia 2022.
Karim Benzema telah dinobatkan sebagai pemenang Ballon d'Or 2022 dalam acara yang berlangsung di Theatre du Chatelet, Paris, Senin (17/10/2022) atau Selasa dini hari WIB.
Eks pemain Lyon itu mengalahkan 29 nama pemain hebat lainnya yang masuk daftar nominasi.
Bagi Karim Benzema, Ballon d'Or 2022 adalah gelar pertamanya di ajang ini sepanjang karier.
Penghargaan Ballon d'Or tersebut tidak serta merta membuat Karim Benzema puas.
Penyerang Real Madrid itu pun membidik trofi Piala Dunia 2022 bersama tim nasional Prancis di Qatar, 20 November-18 Desember.
“Saya punya ambisi. Saya belum memenangi Piala Dunia bersama Prancis,” kata Benzema, dikutip BolaSport.com dari HITC.
Baca Juga: Eks Striker Man United Berang Cristiano Ronaldo Terus Disalahkan atas Masalah Gol Setan Merah
“Masih ada banyak yang saya ingin kejar. Piala Dunia adalah tujuan saya."
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Hitc.com |
Komentar