Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Inggris - Darwin Nunez Cetak Gol Kandang Perdana, Penalti West Ham Gagal, Liverpool Teruskan Rangkaian Kemenangan

By Lariza Oky Adisty - Kamis, 20 Oktober 2022 | 03:30 WIB
Selebrasi penyerang Liverpool, Darwin Nunez, usai mencetak gol ke gawang West Ham United pada pekan ke-12 Liga Inggris musim 2022-2023, Kamis (20/10/2022) dini hari WIB di Anfield.
NIGEL RODDIS/AFP
Selebrasi penyerang Liverpool, Darwin Nunez, usai mencetak gol ke gawang West Ham United pada pekan ke-12 Liga Inggris musim 2022-2023, Kamis (20/10/2022) dini hari WIB di Anfield.

BOLASPORT.COM - Gol tunggal Darwin Nunez pada menit ke-22 membawa Liverpool menang saat menjamu West Ham United pada lanjutan Liga Inggris musim 2022-2023. 

Liverpool dan West Ham United bersua pada pekan ke-12 Liga Inggris di Anfield, Rabu (19/10/2022) atau Kamis dini hari WIB. 

The Reds memiliki modal bagus jelang laga ini.

Dalam lima laga kandang terakhir melawan West Ham di Liga Inggris, The Reds selalu menang.

Adapun dalam laga ini, dikutip BolaSport.com dari Premier League, Liverpool lebih mendominasi penguasaan bola dengan 53 persen berbanding 47 persen. 

Skuad Juergen Klopp juga lebih banyak menciptakan peluang dengan total 21 kesempatan dan tujuh tembakan tepat sasaran. 

Adapun West Ham United hanya punya tiga tembakan jitu dari delapan peluang. 

Jalannya pertandingan 

Liverpool mencoba mengambil inisiatif serangan lebih dulu sejak menit ke-5 melalui peluang Roberto Firmino. 

Sepakan kaki kirinya dari luar kotak penalti hanya melebar ke sisi kanan gawang West Ham United. 

Darwin Nunez ganti mengancam gawang West Ham United 10 menit kemudian. 

Ia pun masih gagal membuka keunggulan Liverpool setelah sepakan kaki kirinya diamankan Lukasz Fabianski. 

Namun, Nunez tidak perlu lama-lama kecewa. 

Ia mencetak gol pembuka keunggulan Liverpool pada menit ke-22 dengan sundulannya menyambut umpan Kostas Tsimikas. 

Gol tersebut menjadi gol perdana Nunez di Anfield di Liga Inggris musim ini. 

Mohamed Salah nyaris menambah keunggulan tuan rumah pada menit ke-36 setelah mendapat operan dari Roberto Firmino. 

Apes bagi Salah, sepakan kaki kirinya dari luar kotak penalti hanya membawa bola melesat terlalu tinggi di atas mistar gawang Fabianski. 

Salah belum putus asa. Dia kembali menciptakan peluang dua menit kemudian, juga dari luar kotak penalti. 

Fabianski kali ini sigap mengamankan bola hasil tembakan kaki kiri penyerang Liverpool asal Mesir tersebut. 

Skor 1-0 bertahan untuk keunggulan Liverpool menjelang berakhirnya babak pertama. 

West Ham United mendapat kesempatan menyamakan kedudukan setelah Joe Gomez menjatuhkan Jarrod Bowen di kotak terlarang. 

Tinjauan ulang VAR memvalidasi keputusan wasit Stuart Atwell memberikan penalti kepada tim arahan David Moyes. 

Apes bagi The Hammers, Jarrod Bowen gagal melaksanakan tugasnya. 

Tembakannya dengan kaki kiri terbaca oleh Alisson yang sukses membendung bola. 

Skor 1-0 bertahan hingga turun minum. 

Jordan Henderson kembali menciptakan kans untuk Liverpool pada awal babak kedua.

Kapten Liverpool itu meneruskan umpan Mohamed Salah dari luar kotak penalti, namun tembakan kaki kirinya masih melewati mistar gawang.

Darwin Nunez kembali muncul mengganggu kotak penalti West Ham pada menit ke-56, juga dengan kaki kirinya.

Kali ini tembakan penyerang Uruguay itu juga melambung terlalu tinggi untuk menaklukkan Fabianski.

Liverpool terus memaksa Fabianski bekerja keras sepanjang babak kedua.

Memasuki menit ke-64, Roberto Firmino menyambut umpan silang Trent Alexander-Arnold dengan tandukan dari tengah kotak penalti.

Fabianski masih sanggup menjinakkan bola. Namun, Firmino seakan masih penasaran untuk mencoba. 

Baca Juga: Man United Vs Spurs - Hadapi Mangsa Empuk, Cristiano Ronaldo Berpeluang Lewati Rekor Didier Drogba

Ia melepaskan sepakan kaki kanan pada menit ke-67 dari sisi kiri kotak penalti tim tamu, lagi-lagi setelah menerima umpan Trent.

Bola masih melewati mistar gawang Fabianski.

West Ham United mendapat peluang terbaik mereka sepanjang laga pada menit ke-70 via Said Benrahma.

Pemain yang masuk menggantikan Pablo Fornals itu menyambut umpan Declan Rice dan meneruskan bola dengan kaki kanan dari dalam kotak penalti. 

Alisson mematahkan kans Benrahma dengan mengamankan bola yang meluncur ke sisi kanan bawah gawangnya. 

Keunggulan tipis Liverpool tidak berubah hingga pertandingan memasuki menit ke-75. 

Firmino hampir memecah kebuntuan dan memperbesar keunggulan Liverpool, kalau saja sepakan jarak dekatnya di kotak penalti bisa menaklukkan Fabianski. 

Namun, Firmino harus gigit jari karena Fabianski lagi-lagi menggagalkan peluangnya. 

Gianluca Scamacca ganti mendapat kans menggagalkan kemenangan Liverpool pada menit ke-81 setelah mendapat umpan Michail Antonio dalam sebuah skema serangan balik. 

Scamacca belum beruntung. Bola tembakan kaki kanannya dari sisi kiri kotak penalti meleset di sudut kiri atas gawang Alisson. 

Tomas Soucek ganti menghidupkan peluang West Ham United pada menit ke-87.

Menerima operan Jarrod Bowen, Soucek meneruskan bola ke gawang Liverpool dengan tembakan jarak dekat dengan kaki kanan. 

Alisson kembali membuat West Ham gigit jari setelah ia menangkap bola hasil sepakan Soucek tersebut. 

Baca Juga: Liverpool Vs West Ham - Ogah Remehkan The Hammers, Jordan Henderson Minta The Reds Tampil seperti Kalahkan Man City

Kedua tim masih sama-sama berupaya mencari gol di sisa laga. 

Skor 1-0 tetap tidak berubah hingga akhir laga dan membawa Liverpool meneruskan kemenangan sejak pekan ke-11. 

Sebelumnya, Liverpool menang atas Man City, juga dengan skor identik, pada Minggu (17/10/2022). 

Liverpool 1-0 West Ham United (Darwin Nunez 22')

SUSUNAN PEMAIN 

Liverpool: 1-Alisson; 66-Trent Alexander-Arnold, 2-Joe Gomez, 4-Virgil van Dijk, 21-Kostas Tsimikas (26-Andrew Robertson 81'); 11-Mohamed Salah, 14-Jordan Henderson, 6-Thiago (3-Fabinho 58'), 28-Fabio Carvalho (17-Curtis Jones 58'); 9-Roberto Firmino, 27-Darwin Nunez (19-Harvey Elliott 57')

Pelatih: Juergen Klopp 

West Ham United: 1-Lukasz Fabianski; 2-Ben Johnson, 24-Thilo Kehrer, 4-Kurt Zouma, 3-Aaron Cresswell; 12-Flynn Downes (9-Michail Antonio 71'), 41-Declan Rice, 28-Thomas Soucek, 8-Pablo Fornals (22-Said Benrahma 61'); 20-Jarrod Bowen, 7-Gianluca Scamacca

Pelatih: David Moyes

Wasit: Stuart Atwell

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : BolaSport.com, Premier League
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
25
60
2
Arsenal
25
53
3
Nottm Forest
25
47
4
Man City
25
44
5
Bournemouth
25
43
6
Chelsea
25
43
7
Newcastle
25
41
8
Fulham
25
39
9
Aston Villa
25
38
10
Brighton
25
37
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Real Madrid
24
51
2
Atlético Madrid
24
50
3
Barcelona
23
48
4
Athletic Club
24
45
5
Villarreal
24
41
6
Rayo Vallecano
23
35
7
Mallorca
24
34
8
Real Betis
24
32
9
Osasuna
24
32
10
Girona
24
31
Klub
D
P
1
Napoli
25
56
2
Inter
25
54
3
Atalanta
25
51
4
Juventus
25
46
5
Lazio
25
46
6
Fiorentina
25
42
7
Milan
24
41
8
Bologna
24
41
9
Roma
25
37
10
Udinese
25
33
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X