BOLASPORT.COM - Ketum PSSI, Mochamad Iriawan akhirnya memenuhi panggilan penyidik Diretorat Reserse Kepolisian Daerah Jawa Timur hari ini, Kamis (20/10/2022), terkait Tragedi Kanjuruhan.
Pria yang karab disapa Iwan Bule ini menjalani pemeriksaan di Mapolda Jatim selama 5 jam.
Ia masuk ke ruang penyidik pada pukul 13.00 WIB dan keluar pada pukul 18.00 WIB.
"Terima kasih, hari ini saya telah menghadiri pemanggilan di Polda Jatim. Alhamdulillah selesai," kata Iwan Bule dikutip dari Surya.
Baca Juga: RESMI - Direktur Utama PSS Sleman Mengundurkan Diri
Mochamad Iriawan sedianya dijadwalkan menjalani pemeriksaan oleh Polda Jatim pada Selasa (18/10) kemarin.
Namun berhalangan hadir lantaran pada hari yang sama menyambut kedatangan Presiden FIFA, Gianni Infantino.
Dia pun menyampaikan permintaan maaf karena harus menggeser jadwal pemeriksaan polisi.
"Mohon maaf kami pemanggilan pertama tidak bisa hadir, karena ada kegiatan di Kuala Lumpur yakni ada rapat AFC dan FIFA," jelasnya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com, Surya |
Komentar