Sebanyak 6 gol lewat kaki kiri, 1 gol lewat kaki kanan, dan 1 lewat kepala.
Adapun 1 sisanya dicetak dari luar kotak penalti dengan kaki kanannya.
Dengan demikian, jika mencetak gol lewat tendangan bebas, Haaland akan menjadi penyerang yang lengkap: mencetak gol dengan kedua kakinya, kepalanya, dari situasi open play, umpan sepak pojok, penalti, dan tendangan bebas.
Di sisi lain, Erling Haaland sampai sejauh ini sudah mencetak empat rekor di Liga Inggris.
Pertama, Haaland menjadi pemain pertama dalam sejarah Premier League yang mencetak sembilan gol dalam lima penampilan perdana.
Catatan tersebut melampaui rekor delapan gol sebelumnya oleh Micky Quinn dan Sergio Aguero.
Kedua, Haaland jadi pemain tercepat yang mencetak dua hat-trick di Liga Inggris.
Penyerang asal Norwegia itu hanya butuh lima laga untuk mencetak dua kali trigol.
Pemain tercepat sebelumnya yang mencetak dua hat-trick di Liga Inggris adalah Demba Ba dalam 21 penampilan pertamanya.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | understat.com |
Komentar