BOLASPORT.COM - Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri berbicara terkait asisten baru pelatih timnas Indonesia, Cho Byung-kuk yang sudah bergabung dengan skuad Garuda Nusantara di Turki.
Belum lama ini nama Cho Byung-kuk diperkenalkan kepada publik sebagai asisten baru Shin Tae-yong di timnas Indonesia.
Asisten pelatih anyar asal Korea Selatan itu bahkan langsung bergabung dalam pemusatan latihan (TC) timnas U-20 Indonesia di Turki.
Skuad Garuda Nusantara saat ini tengah menjalani TC di Turki sebagai persiapan menuju Piala Asia U-20 2023 dan Piala Dunia U-20 2023.
Baca Juga: Rekan Shin Tae-yong Bicara Tentang 4 Pemain Keturunan untuk Bela Timnas U-20 Indonesia
Dalam persiapan itu, Shin Tae-yong memilih menambah asisten pelatih baru untuk menggantikan posisi Dzenan Radoncic yang sebelumnya memutuskan mundur.
Dzenan Radoncic memilih mundur dari asisten pelatih timnas Indonesia karena alasan pribadi.
Indra Sjafri mengatakan bahwa Cho Byung-kuk memang sudah ikut bergabung dan membantu timnas U-20 di negara berjulukan The Sick Man of Europe.
“Sudah latihan dan sudah diumumkan. Dan sudah bergabung empat hari lalu di Turki,” ujar Indra Sjafri kepada awak media termasuk BolaSport.com, di Stadion PST, Tebet, Jakarta, Sabtu (22/10/2022).
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar