Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Asisten Baru Shin Tae-yong, Cho Byung-kuk Berpeluang Jadi Pelatih Timnas U-23 Indonesia?

By Wila Wildayanti - Sabtu, 22 Oktober 2022 | 19:45 WIB
Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri yang turut hadir dalam festival sepak bola U-12 putri di Stadion PSPT, Tebet, Jakarta Selatan, Sabtu (22/10/2022).
WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM
Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri yang turut hadir dalam festival sepak bola U-12 putri di Stadion PSPT, Tebet, Jakarta Selatan, Sabtu (22/10/2022).

BOLASPORT.COM - Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri berbicara terkait asisten baru pelatih timnas Indonesia, Cho Byung-kuk yang sudah bergabung dengan skuad Garuda Nusantara di Turki.

Belum lama ini nama Cho Byung-kuk diperkenalkan kepada publik sebagai asisten baru Shin Tae-yong di timnas Indonesia.

Asisten pelatih anyar asal Korea Selatan itu bahkan langsung bergabung dalam pemusatan latihan (TC) timnas U-20 Indonesia di Turki.

Skuad Garuda Nusantara saat ini tengah menjalani TC di Turki sebagai persiapan menuju Piala Asia U-20 2023 dan Piala Dunia U-20 2023.

Baca Juga: Rekan Shin Tae-yong Bicara Tentang 4 Pemain Keturunan untuk Bela Timnas U-20 Indonesia

Dalam persiapan itu, Shin Tae-yong memilih menambah asisten pelatih baru untuk menggantikan posisi Dzenan Radoncic yang sebelumnya memutuskan mundur.

Dzenan Radoncic memilih mundur dari asisten pelatih timnas Indonesia karena alasan pribadi.

Indra Sjafri mengatakan bahwa Cho Byung-kuk memang sudah ikut bergabung dan membantu timnas U-20 di negara berjulukan The Sick Man of Europe.

“Sudah latihan dan sudah diumumkan. Dan sudah bergabung empat hari lalu di Turki,” ujar Indra Sjafri kepada awak media termasuk BolaSport.com, di Stadion PST, Tebet, Jakarta, Sabtu (22/10/2022).

Indra Sjafri memastikan Cho Byung-kuk memang mendapat kepercayaan dari Shin Tae-yong untuk menjadi bagian dari tim pelatih timnas Indonesia.

Sebab untuk tambahan pelatih sepenuhnya ada di tangan Shin Tae-yong.

“Iya dong, jadi itu sudah lumrah ya. Semua asisten pelatih itu harus pelatih kepala yg memilih. Semua pemain harus pelatih kepala,” ucapnya.

Baca Juga: Sambutan PSSI untuk Asisten Anyar Shin Tae-yong

Dengan bergabungnya asisten pelatih baru ini, apakah ada peluang untuk Cho Byung-kuk menjadi pelatih timnas U-23 Indonesia nantinya.

Sebagaimana diketahui, PSSI telah menyatakan bakal ada pelatih baru untuk menukangi timnas U-23 Indonesia buat tampil di SEA Games 2023 nantinya.

Hal ini karena timnas U-23 Indonesia selama ini berada dibawah asuhan Shin Tae-yong.

Namun, saat SEA Games 2023 bergulir nantinya, pelatih asal Korea Selatan itu dipastikan tak akan bisa menukangi timnas U-23.

Sebab pelatih berusia 52 tahun itu harus menangani timnas U-20 Indonesia yang bakal tampil di Piala Dunia U-20 2023.

Sementara pertandingan Piala Dunia U-20 dan SEA Games 2023 bakal bergulir dalam waktu berdekatan.

Oleh karena itu, timnas U-23 Indonesia bakal membutuhkan pelatih baru karena Shin Tae-yong pasti bakal fokus ke Piala Dunia U-20 2023.

Karena mantan pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu memang didatangkan oleh PSSI untuk menukangi timnas U-20 Indonesia yang bakal tampil di Piala Dunia nantinya.

Saat Shin Tae-yong fokus pada timnas U-20, bagaimana dengan Cho Byung-kuk?

Apakah Cho Byung-kuk berpeluang menjadi pelatih timnas U-23 Indonesia?

Cho Byung-kuk memimpin latihan timnas U-20 Indonesia yang sedang menjalani TC di Turki.
PSSI
Cho Byung-kuk memimpin latihan timnas U-20 Indonesia yang sedang menjalani TC di Turki.

Indra Sjafri pun menjawab, terkait hal itu tentunya akan ada diskusi baru.

Mantan pelatih timnas U-23 Indonesia itu mengatakan bahwa penunjukan juru taktik tidak bisa asal tunjuk.

Menurutnya akan adda diskusi terlebih dahulu dengan pelatih kepala yakni Shin Tae-yong.

Sebab timnas U-23 butuh pelatih dan arsitektur tersebut nantinya akan langsung berhubungan dengan Shin Tae-yong.

“Nah, klu itu nanti pasti akan kami diskusikan dengan coach Shin siapa yang ke sana dan bagaimanapun timnas U-23 itu dibawah coach Shin,” kata Indra Sjafri.

“Jadi akan kami diskusikan dengan coach Shin siapa kira-kira pelatih yang akan melatih di U-23,” tuturnya.

Sebenarnya Cho Byung-kuk juga memiliki kemungkinan mendapat kepercayaan dari Shin Tae-yong.

Sebab sebelumnya Dzenan Radoncic juga sempat mendapat kepercayaan dari Shin Tae-yong untuk menukangi timnas U-19 Indonesia di Turnamen Toulon 2022.

Dzenan Radoncic saat itu baru bergabung menjadi asisten pelatih, namun pada 29 Mei-12 Juni 2022 sudah dipercaya memimpin timnas U-19 Indonesia.

Baca Juga: Timnas U-20 Indonesia Sedang TC di Luar Negeri, Gimana Peluang Pemain Keturunan Gabung?

Dengan hal itu Cho Byung-kuk pun berpeluang menukangi timnas U-23 Indonesia.

Sementara itu, untuk Cho Byung-kuk sendiri bisa dibilang anak baru dalam karier kepelatihan.

Sebab ia sebelumnya baru hanya menukangi South Coast Flame FC U-13 di Australia.

Meski sebagai pemain bisa dibilang ia menjadi salah satu pemain mentereng.

Sebab ia pernah berseragam tim nasional Korea Selatan dengan catatan 11 caps.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persib
18
40
2
Persebaya
18
37
3
Persija Jakarta
18
34
4
Persik
18
30
5
Persita
18
30
6
Dewa United
18
28
7
Arema
18
28
8
Bali United
18
28
9
PSM
17
27
10
Borneo
17
26
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
19
44
2
Real Madrid
19
43
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Girona
19
28
8
Real Sociedad
18
25
9
Rayo Vallecano
19
25
10
Real Betis
19
25
Klub
D
P
1
Napoli
20
47
2
Inter
18
43
3
Atalanta
19
42
4
Lazio
20
36
5
Juventus
19
33
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
18
29
8
Milan
18
28
9
Udinese
20
26
10
Roma
20
24
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X