BOLASPORT.COM - Laga Chelsea versus Manchester United di Liga Inggris memang seperti ditakdirkan berakhir imbang karena jika tidak, mereka seperti melawan takdir.
Chelsea sebenarnya hampir memenangi pertemuan terbaru mereka melawan Manchester United pada laga lanjutan Liga Inggris 2022-2023 di Stadion Stamford Bridge, Sabtu (22/10/2022).
Tim asuhan Graham Potter mendapat hadiah penalti yang dieksekusi dengan sempurna oleh Jorginho pada menit ke-87.
Namun, saat injury time memasuki menit ke-4, Manchester United membuyarkan keunggulan Chelsea lewat gol sundulan Casemiro.
Kedua tim pun harus puas berbagi satu angka pada pertemuan kali ini usai mengakhiri laga dengan skor 1-1.
Hasil tersebut sebenarnya bukan hal yang baru dan lebih mengarah ke tradisi kedua klub.
Chelsea dan Man United memiliki rekor unik saat sama-sama bersua di Premier League atau kasta teratas Liga Inggris.
Dilansir BolaSport.com dari Opta, pertemuan keduanya di Premier League membuahkan 26 hasil imbang.
Tidak ada pertandingan lain yang melahirkan hasil imbang lebih banyak dari Chelsea dan Man United.
Tradisi tersebut semakin diperkuat oleh hasil yang diraih keduanya dalam sembilan pertemuan terakhir.
Dalam kurun waktu tersebut, tujuh laga di antaranya harus berakhir sama kuat.
Musim 2019-2020 menjadi pengecualian karena Man United mampu tampil digdaya setelah mampu mengalahkan Chelsea dengan skor 4-0 dan 2-0.
Setelah itu, lima pertandingan terakhir selalu berakhir dengan kedua tim meraih satu angka.
Dalam pertemuan terbaru, statistik Man United sebenarnya lebih superior dari Chelsea.
Meski penguasaan bola hampir berimbang, tim berjuluk Setan Merah tersebut mampu unggul dalam catatan tembakan.
Baca Juga: Gebuk Brighton 3-1 di Etihad Stadium, Manchester City Ukir Rekor Spesial
Ada total 13 tembakan yang dibukukan Setan Merah dengan enam di antaranya tepat mengarah ke sasaran.
Penyelesaian akhir yang lemah menghalangi pasukan Erik ten Hag untuk meraih keunggulan dengan mudah.
Chelsea yang sepanjang laga hanya membutuhkan enam tembakan dengan dua di antaranya tepat sasaran justru lebih beruntung.
Pelanggaran Scott McTominay ke Armando Broja berhasil berbuah tendangan penalti yang menguntungkan tuan rumah.
Namun, Setan Merah tidak membiarkan dominasi sepanjang laga lenyap tanpa raihan angka.
Casemiro pun menyelamatkan Man United, sekaligus menjaga tradisi imbang yang sudah menahun.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Twitter.com/OptaJoe |
Komentar